Kamis 21 Nov 2024 20:24 WIB

Pramono Yakin Angka Golput Turun karena Anies 'Turun Gunung', Ini Argumennya

Anies secara resmi mendukung Pramono-Rano pada Pilkada Jakarta 2024.

Anies Baswedan menyampaikan sambutan saat Apel Siaga dan Rapat Akbar Warga Kawal TPS di Lapangan Blok S, Jakarta, Kamis (21/11/2024). Anies resmi mendeklarasikan dukungannya untuk Pramono-Rano.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Anies Baswedan menyampaikan sambutan saat Apel Siaga dan Rapat Akbar Warga Kawal TPS di Lapangan Blok S, Jakarta, Kamis (21/11/2024). Anies resmi mendeklarasikan dukungannya untuk Pramono-Rano.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung meyakini angka golongan putih (golput) akan berkurang pada Pilkada Jakarta 2024. Salah satu alasannya, menurut Pramono, karena kehadiran mantan gubernur Jakarta Anies Baswedan yang memberikan dukungan bagi pasangan Pramono-Rano.

"Dukungan Mas Anies yang luar biasa ini maka golput akan menurun karena dari semua survei golputnya kemarin hampir 20 persen lebih, maka sekarang golput akan menurun," kata Pramono pada Apel Siaga Warga Kota di Lapangan Blok S Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2024).

Baca Juga

Anies Baswedan turut hadir dalam apel siaga dan rapat akbar Warga Kawal TPS di Lapangan Blok S, Jakarta Selatan, tersebut. Kehadiran Anies, menurut Pramono, akan memberikan dukungan positif kepada dirinya dan Rano Karno di Pilkada Jakarta.

Terlebih, secara terbuka Anies sudah memberikan dukungan di depan para pendukungnya yang berada di Jakarta. Karena itu, Pramono bersama Rano berjanji untuk komitmen meneruskan semua program baik yang sudah berjalan dari gubernur sebelumnya, termasuk program Anies Baswedan.

"Saya juga ingin menyampaikan program-program yang belum selesai yang baik-baik pasti akan kami lanjutkan," ujar dia.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement