Kamis 20 Jun 2024 13:35 WIB

Keamanan Kawasan Car Free Day di Jakarta akan Diperketat Usai Foto Aksi Jambret Viral

Foto jambret beraksi di kawasan CFD pada Ahad lalu viral di media sosial.

Dua pejambret beraksi di area CFD Jakarta, Ahad  (16/6/2024).
Foto: @asnanfoto
Dua pejambret beraksi di area CFD Jakarta, Ahad (16/6/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memperketat pengamanan di kawasan car free day (CFD) atau hari bebas kendaraan bermotor (HBKB)  terutama saat penyelenggaraan Jakarta Marathon. Pengetatan keamanan ini setelah munculnya kasus penjambretan di kawasan tersebut yang mana foto penjambret viral di media sosial.

"Kemarin saya sudah rapatkan soal trantib (ketentraman dan ketertiban). Kami akan mengerahkan kurang lebih 2.400 personel di antaranya dari Dinas Perhubungan yang mengerahkan 1.500," kata Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Jakarta, Kamis (20/6/2024).

Baca Juga

Heru mengatakan pengetatan keamanan itu bertujuan melindungi masyarakat dan peserta Jakarta Marathon pada Ahad (23/6/2024) dari pelaku tidak kejahatan. Ia menjelaskan, setelah adanya kejadian jambret di kawasan CFD pihaknya berkoordinasi dengan petugas keamanan khusus Satpol PP dan Dishub DKI untuk lebih memperketat pengamanan.

"Satpol PP sudah berkoordinasi sama Dishub (untuk meningkatkan pengamanan)," tuturnya. 

 

 

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement