Senin 09 Oct 2023 17:08 WIB

Klarifikasi PAN Usung Eks Kader PDIP Cinta Mega yang Main Judi Slot Saat Paripurna

Cinta Mega didaftarkan di Dapil 9 DKI Jakarta dengan nomor urut 2.

Rep: Eva Rianti/ Red: Agus raharjo
Pelawak Eko Patrio saat mengikuti penyerahan berkas pendaftaran bakal caleg PAN di Kantor KPU RI, Jakarta, Jumat (12/5/2023). Fenomena publik figur atau artis yang banting setir ke dunia politik ini pun sudah muncul sejak lama. Tak jarang, mereka pun memilih untuk meneruskan karier mereka di politik untuk maju menjadi calon legislatif (caleg) dibanding dunia hiburan.
Foto:

Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta membenarkan bahwa Anggota DPRD DKI Jakarta Cinta Mega mencalonkan diri sebagai caleg dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk maju kembali sebagai anggota dewan. Cinta Mega diketahui baru dipecat dari PDI Perjuangan sebagai sanksi atas kasus bermain judi slot dalam rapat paripurna pada Kamis (20/7/2023) lalu.

 

"Iya benar yang bersangkutan mendaftar di calon anggota DPRD dari Partai PAN," kata anggota KPU DKI Dody Wijaya saat dihubungi di Jakarta, Senin (9/10/2023).

 

Dody menuturkan, Cinta Mega mendaftar sebagai caleg dari PAN pada momen-momen terakhir penutupan jadwal pencermatan daftar calon tetap (DCT) peserta Pemilu 2024 tingkat Provinsi DKI Jakarta. Kecermatan DCT diketahui berlangsung pada 24 September hingga 3 Oktober 2023.

 

"(Pendaftaran Cinta Mega) kemarin pas kecermatan DCT itu 3 Oktober. Di ujung, di akhir, tahap akhir pencalonan. Terakhir itu yang bersangkutan didaftarkan oleh Partai PAN, masih memungkinkan kan partai mengajukan," tegas dia.

photo
Bahaya Judi Slot: Rugikan Masyarakat Rp 26,4 Triliun per Tahun - (Republika)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement