Kamis 02 Feb 2023 14:09 WIB

Sembilan Adegan Rekonstruksi Kecelakaan Hasya, Salah Satunya Terlindas Dua Ban

Hasya terlindas roda depan kanan dan roda belakang kanan kendaraan Mitsubishi Pajero.

Rep: Ali Mansur/ Red: Agus raharjo
Polisi melakukan rekonstruksi ulang kecelakaan di Jalan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta, Kamis (2/2/2022). Polda Metro Jaya menggelar rekonstruksi ulang kecelakaan yang menewaskan Mahasiswa Universitas Indonesia M. Hasya Attalah Syahputra dan melibatkan terduga penabrakan purnawirawan Polri AKBP Eko Setio Budi Wahono. Rekonstruksi tersebut menghadirkan sembilan saksi dan sembilan adegan.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Polisi melakukan rekonstruksi ulang kecelakaan di Jalan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta, Kamis (2/2/2022). Polda Metro Jaya menggelar rekonstruksi ulang kecelakaan yang menewaskan Mahasiswa Universitas Indonesia M. Hasya Attalah Syahputra dan melibatkan terduga penabrakan purnawirawan Polri AKBP Eko Setio Budi Wahono. Rekonstruksi tersebut menghadirkan sembilan saksi dan sembilan adegan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rekonstruksi kecelakaan yang menewaskan mahasiswa Universitas Indonesia (UI), M Hasya Atallah Syahputra, telah selesai digelar di Jalan Srengreng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Kamis (2/2/2023). Rekonstruksi yang dipimpin Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, AKP Darwis itu memeragakan sembilan adegan.

Salah satu adegannya adalah korban terlindas mobil yang dikemudikan AKBP (purn) Eko Setio Budi Wahono. Rekonstruksi tersebut diawali dengan adegan sebuah mobil Mitshubishi Pajero Sport yang melaju dengan kecepatan 30 km per jam di tempat kejadian perkara (TKP).  

Baca Juga

"Saudara saksi 1 Eko Setio Budi Wahono pada tanggal 6 Oktober 2022 pukul 21.00 WIB mengemudikan kendaraan Mitsubishi Pajero NRKB B 2447 RFS di Jalan Srengseng Sawah, dari utara ke selatan wilayah Jakarta Selatan. Dirinya hanya seorang diri dan berjalan dengan kecepatan sekitar 30km/jam," ujar Darwis membacakan adegan, Kamis (2/2/2023).

Kemudian dari arah yang berlawanan terlihat pengendara NMAX memberi sinyal atau menyalahkan lampu sen ke kanan yang lalu belok ke kanan. Kemudian di belakang motor NMAX tersebut ada motor Kawasaki Pulsar yang dikendarai Hasya oleng ke kanan kemudian terjatuh.

"Adegan keempat, Eko Setio Budi Wahono berusaha mengerem dan menghindar ke kiri, tetapi karena jarak sangat dekat selanjutnya terjadi benturan antara kendaraan Mitsubishi Pajero NRKB B 2447 RFS dan sepeda motor Kawasaki Pulsar NRKB B 4560 KBH. Korban Hasya terlindas roda depan kanan dan roda belakang kanan kendaraan Mitsubishi Pajero," katanya.

Kemudian saksi lain seorang pengendara sepeda motor yang sama-sama berjalan dari satu arah dengan Haysa. Kemudian Mitsubisi Pajero berhenti di sebelah kanan jalan. Saksi Eko keluar mengecek korban yang telentang di dekat sepeda motornya. Pengemudi bersama beberapa masyarakat mengangkat korban ke pinggir jalan.

"Kemudian adegan kesembilan pengemudi dan beberapa warga, pengemudi menelepon ambulans. Kemudian 30 menit kemudian ambulans datang," katanya.

Selanjutnya, dibantu warga setempat, saksi mengangkat korban ke mobil ambulans untuk dibawa ke rumah sakit. Kemudian saksi Eko ikut serta mengikuti dengan mobilnya ke RS Andhika tidak jauh dari tempat kejadian perkara.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement