Jumat 30 Dec 2022 20:40 WIB

Jika Erick Thohir Jadi Cawapres, Tingkat Keterpilihan Dinilai Terbuka Lebar

Erick menjadi sosok yang mempunyai kapabilitas mumpuni untuk maju sebagai cawapres.

Menteri BUMN Erick Thohir. Keunggulan yang dimiliki Erick Thohir dinilai bisa menjadi modal untuk maju jadi cawapres di Pilpres 2024.
Foto: tangkapan layar
Menteri BUMN Erick Thohir. Keunggulan yang dimiliki Erick Thohir dinilai bisa menjadi modal untuk maju jadi cawapres di Pilpres 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri BUMN Erick Thohir di mata Direktur Eksekutif PARA Syndicate Ari Nurcahyo, punya banyak keunggulan untuk maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) di Pilpres 2024. Majunya Erick dinilai membuat tingkat keterpilihan di masyarakat semakin kuat.

Ari Nurcahyo berpendapat, Erick menjadi sosok yang mempunyai kapabilitas mumpuni untuk maju sebagai cawapres. Terbukti, kepemimpinannya di Kementerian BUMN banyak menciptakan dampak positif bagi bangsa dan negara Indonesia. "Pak Erick Thohir bahkan melakukan reformasi besar untuk BUMN," kata Ari di Jakarta, Jumat (30/12/2022).

Menurut dia, Erick Thohir telah terbukti banyak melakukan terobosan yang mampu mendorong  kemajuan bangsa ke depan. Utamanya, dia melanjutkan, dalam soal peningkatan perekonomian di masyarakat.

"Termasuk dalam beberapa kesempatan Pak Erick Thohir sangat cukup memahami road map penataan ekonomi Indonesia, termasuk proyek hilirisasi ke depannya," kata Ari.

Sejumlah faktor tersebut dinilai menjadi sebuah modal bagus bagi Erick Thohir dalam menatap Pilpres 2024. Hal ini membuat Mantan Presiden Inter Milan itu menjadi figur paling potensial sebagai cawapres dalam berbagai temuan hasil survei.

Meski demikian, dia menambahkan pelaksanaan Pilpres masih memerlukan waktu lebih dari setahun. Namun para parpol sudah mulai mengambil ancang-ancang pergerakan mengamankan para tokoh incaran.

Karenanya dia menilai figur seorang cawapres menjadi faktor yang harus diperhitungakan dengan matang. Sebab dengan komposisi pasangan yang pas dapat semakin meningkatkan peluang meraih kemanangan.

"Nah posisi cawapres ini menarik, karena siapa pun capresnya, terutama selain cawapres yang akan dipasangkan ke Anies. Misalnya bakal capresnya adalah Ganjar, Prabowo atau Puan," ucap Ari.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement