Rabu 27 Jan 2021 15:43 WIB

Vaksinasi di Kota Tasikmalaya Dimulai Jumat

Vaksinasi perdana akan dilaksanakan di Puskesmas Kersanagara, Tasikmalaya.

Rep: Bayu Adji P/ Red: Yudha Manggala P Putra
Petugas memindahkan vaksin Covid-19 dari mobil ke dalam gudang Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Rabu (27/1). Setidaknya, terdapat 7.400 dosis vaksin yang didistribusikan ke Kota Tasikmalaya.
Foto:

Kapolresta Tasikmalaya, AKBP Doni Hermawan mengatakan, aparat kepolisian juga akan melakukan pendampingan dalam pelaksanaan vaksinasi. Ia mengaku sudah memberikan tugas tambahan kepasda bhabinkamtibmas untuk melakukan pendampingan saat proses registrasi vaksinasi.

"Selain mengantisipasi kerumunan, kita menjaga kelancaran jalannya vaksinasi," kata dia.

Sementara itu, di Kabupaten Tasikmalaya, pelaksanaan vaksinasi akan dimulai pada Senin (1/2) kepada unsur pimpinan daerah. Setelahnya, vaksinasi untuk nakes akan dilakukan pada Selasa (2/2).

"Kita sudah terima 6.200 dosis vaksin. Prioritas untuk pimpinan daerah dan nakes," kata Kepala Bidang P2P, Dinas Kesehatan Kabupaten Tasikmalaya, Atang Sumardi.

Menurut dia, sejauh ini tak ada hambatan dalam persiapan pelaksanaan vaksinasi. Hanya saja, berdasarkan informasi yang dihimpunnya, masih ada sebagian masyarakat di Kabupaten Tasikmalaya yang takut untuk divaksin. Karena itu, pihaknya akan lebih menggencarkan sosialisasi kepada masyarakat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement