Jumat 22 Jan 2021 14:00 WIB

SAR KPLP Tanjung Uban Evakuasi Kapal Mongolia

Kapal Mongolia itu rusak mesin dan hanyut terbawa arus laut.

SAR KPLP Tanjung Uban mengevakuasi Kapal Mongolia di Perairan Tanjung Berakit, Kepulauan Riau, Jumat (22/1).
Foto:

Dikatakannya, kapal patroli KPLP KN. KALIMASADHA P-115 tiba di Dermaga Pangkalan PLP Kelas II Tanjung Uban dan berhasil menyandarkan Kapal MT. GREAT MARINE dengan dibantu dua kapal TB.MAIDEN BRAVO dan TB.MAIDEN I.

Pada kesempatan tersebut Handry menyebut, sesuai dengan protokol kesehatan dan guna mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 pihaknya dibantu petugas karantina juga langsung melakukan rapid test terhadap seluruh kru kapal atau ABK Kapal MT. GREAT MARINE.

"Tiba di Dermaga Tanjung Uban, kami bersama petugas karantina langsung melakukan pemeriksaan rapid test terhadap seluruh kru kapal. Ini harus dilakukan sesuai protokol kesehatan dan guna menekan penyebaran virus covid-19 maka kita pastikan kru dalam kondisi sehat," pungkas Handry.

 

Ditambahkan Handry, pihaknya selalu siap-siaga penuh 24 jam sehari, 7 hari seminggu guna menjaga wilayah perairan dan memastikan keselamatan pelayaran di wilayah Kepulauan Riau.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement