REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menyampaikan, terjadi peningkatan kasus kematian sebesar 3,6 persen pada pekan ini. Tingginya kasus kematian Covid di Indonesia ini harus menjadi perhatian seluruh pihak.
Wiku menyebut, pemerintah perlu memberikan perhatian khusus pada lima provinsi yang mengalami kenaikan angka kematian tertinggi. Yakni di Jawa Tengah yang naik 25, Jawa Timur naik 10, Sumatera Selatan naik 9, Banten naik 8, dan Sumatera Utara naik 8.
“Sedikit berbeda dengan penambahan kasus positif, untuk penambahan kasus kematian tertinggi didominasi oleh Pulau Jawa dan Pulau Sumatera,” kata Wiku saat konferensi pers, Selasa (10/11).
Sementara itu, persentase kasus meninggal tertinggi yakni ada di Jawa Timur yang sebesar 7,14 persen, NTB sebesar 5,46 persen, Sumatera Selatan sebesar 5,39 persen, Jawa Tengah sebesar 4,95 persen, dan Bengkulu yakni 4,62 persen.
Kendati demikian, ia menyebut persentase kasus meninggal ini cenderung terus menurun dari pekan-pekan sebelumnya. Selain itu, kasus kematian di Jawa Tengah juga tercatat terus menurun dibandingkan sebelumnya.
“Mohon kepada provinsi yang masuk ke dalam 5 besar kenaikan tertinggi untuk dapat betul-betul melaksanakan treatment atau penanganan pasien Covid dengan baik utamanya pada pasien dengan gejala sedang dan berat, serta pasien dengan komorbid,” kata dia.