Jumat 18 Oct 2019 07:30 WIB

Sesmenpora Benarkan Luis Milla Ingin Kembali Latih Indonesia

Milla pernah melatih timnas Indonesia sejak Januari 2017 hingga Oktober 2018.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Luis Milla Aspas
Luis Milla Aspas

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar terbaru untuk penggemar tim nasional (timnas) Indonesia. Luis Milla dikabarkan akan kembali melatih skuat merah-putih.

Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora) RI, Gatot Dewa Broto, menyatakan hal ini. "Iya dia ingin (balik lagi) ke timnas Indonesia," kata Gatot kepada Republika.co.id, Kamis (17/10).

Baca Juga

Gatot mengaku mendengar kabar tersebut dari mantan Sekjen PSSI, Ade Wellington. Dari pembiracaan itu, Milla disebut merasakan kedekatan dengan iklim skuat Garuda.

Sang entrenador, kata Gatot, ingin meneruskan chemistry positif itu. "Ia sudah senang dengan Indonesia. Terbukti saat Luis Milla di sini, sistem (pola permainan sepak bola timnas), terbentuk," ujar pejabat negara asal Yogyakarta itu.

Pembicaraan Ade dan Milla, menurut Gatot, juga perihal upah. Hal demikian, lanjut dia, bisa dinegosiasikan.

Gatot tak ingin banyak berkomentar perihal kontrak. PSSI, jelas dia, lebih berwenang. "Pak Ade dapat info langsung (dari Milla). Semua tergantung PSSI yang punya uang kan PSSI," jelas dia.

Sebelumnya, Milla pernah melatih timnas Indonesia sejak Januari 2017 hingga Oktober 2018. Setelah itu, pasukan merah-putih dibesut Simon McMenemy.

Belakangan, statistik Evan Dimas dan rekan-rekan di era McMenemy memprihatinkan. Skuat Garuda selalu kalah dalam empat laga kualifikasi Piala Dunia 2022.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement