Jumat 07 Sep 2018 13:45 WIB

Fadli Zon Sebut Djoko Santoso Ahli Strategi

Fadli Zon mengebut tak ingin terburu-buru dalam mengumumkan tim pemenangannya.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Esthi Maharani
Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon
Foto: RepublikaTV/Febrianto Adi Saputro
Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengaku tidak terpengaruh dengan dinamika penentuan ketua tim sukses (timses) di kubu Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Meskipun kriteria yang dicari pasangan Jokowi-Ma'ruf saat ini adalah sosok yang energik dan milenial, Fadli menyebut sosok anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Djoko Santoso adalah sosok yang ahli dalam strategi.

"Pak Djoko memiliki hubungan baik dengan semua partai politik, beliau juga mantan panglima TNI, punya pengalaman yang luas, punya pengalaman yang cukup panjang, ahli strategi, dari sisi ketua tim saya kira mengerucut ke Pak Djoko Santoso," kata Fadli di Kompleks Parlemen Senayan, Jumat (7/9).

(Baca: Hari Ini Prabowo Dijadwalkan Temui Sekjen Koalisi)

Sementara itu, untuk sosok milenial, menurut Fadli, hal tersebut sudah terepresentasikan dengan sosok bakal calon wakil presiden Sandiaga Salahuddin Uno. Sandi dianggap mampu memahami pemikiran-pemikiran Prabowo. Selain itu, pendekatan-pendekatan yang dilakukan Sandi juga dinilai bagus.

Ia menegaskan, kubu Prabowo-Sandiaga tak goyah ketika nama pemilik Mahaka Group, Erick Thohir, muncul menjadi salah satu kandidat timses Jokowi. Pasalnya, yang akan bertanding adalah capres dan cawapres.

"Kalau tim itu bagaimana mengupayakan kemenangan itu, tapi yang akan dijual itu visi dan misi dari presiden dan wakil presiden," ujarnya.

Fadli mengaku, saat ini koalisi masih menyusun nama-nama untuk ditempatkan di posisi yang sesuai. Kubu penantang mengaku tak ingin terburu-buru dalam mengumumkan tim pemenangannya.

"Kita masih ada waktu kok, kemarin kan Pak Prabowo baru dari luar kota, mungkin minggu depan kita masih akan diskusi dulu lagi," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement