Sabtu 03 Mar 2018 03:24 WIB

Anies Tunda Sosialisasi Desain Trotoar Sudirman-Thamrin

Sosialisasi penataan trotoar itu kini sedang menunggu gambar audio visual.

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Nidia Zuraya
Kondisi trotoar Sudirman dan Bendungan Hilir, Jakarta Selatan, yang sudah bersih dari pedagang kaki lima (PKL), hanya terlihat tukang kopi keliling yang sedang berteduh, Kamis (1/3).
Foto: Republika/Rahma Sulistya
Kondisi trotoar Sudirman dan Bendungan Hilir, Jakarta Selatan, yang sudah bersih dari pedagang kaki lima (PKL), hanya terlihat tukang kopi keliling yang sedang berteduh, Kamis (1/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku desain perombakan trotoar di Jalan Sudirman dan Thamrin sudah rampung. Namun, sosialisasi perubahan desain trotoar tersebut masih belum bisa dilakukan.

Anies menyebut, sosialisasi penataan trotoar itu kini sedang menunggu gambar audio visual. Sosialisasi dengan audio visual ini diharapkan lebih memudahkan masyarakat untuk melihat konsep desain lebih utuh dan jelas.

"Desianya sudah, yang diundur itu rancangan sosialisasi. Kenapa sosialisasi, bagaimana menggambarkan dengan baik secara audio visual. Audio visual belum selesai," kata dia di Balai Kota, Jumat (2/3).

Anies optimis perombakan trotoar di sepanjang Sudirman-Thamrin ini akan rampung sebelum Asian Games 2018 digelar. "Insya Allah (selesai), yang kita targetkan adalah yang di sekitar Senayan dulu," kata Anies.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengaku pembenahan trotoar di Jalan Sudirman dan Thamrin sudah dimulai. Ia menjanjikan perbaikan akan selesai sebelum pelaksanaan Asian Games 2018 pada Agustus mendatang. "Sebelum Asian Games progresnya sudah selesai," kata dia.

Sandi mengatakan, pembangunan sudah dimulai dari depan Gedung BNI 46. Ia mengaku telah melakukan pengecekan di depan gelora di kawasan Senayan. Sandi mengaku di kawasan tersebut sudah ditutup seng dan siap untuk memulai pengerjaan.

"Jadi tiga bulan ke depan kita kebut, pokoknya kita ingin paling //nggak// progres signifikan sebelum Asian Games," ujar dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement