Ahad 18 Feb 2018 03:49 WIB

Kemenlu Serahkan Jenazah Adelina kepada Keluarga

Penyerahan dilakukan di kampung halaman Adelina di NTT.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Ratna Puspita
Tenaga kerja Indonesia (TKI).    (ilustrasi)
Foto: Republika
Tenaga kerja Indonesia (TKI). (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perwakilan dari Kementerian Luar Negeri Tody Baskoro menyerahkan jenazah Adelina Jemira Sau kepada keluarganya Sabtu (17/2). Penyerahan dilakukan di kampung halaman Adelina di Desa Abi, Timor Tengah Selatan, atau empat jam perjalanan darat dari Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). 

Penyerahan tersebut disaksikan oleh sejumlah pejabat Pemda Timor Tengah Selatan serta kalangan lembaga swadaya masyarakat dan media. Jenazah diterima oleh keluarga dalam sebuah prosesi adat. 

Menurut Tody, penyerahan jenazah Adelina serta kompensasi dari agen pengirim tidak akan menghentikan upaya Kemlu dan KJRI untuk memperjuangkan keadilan bagi Adelina.  “Kami akan kawal proses hukumnya hingga keadilan diperoleh,” kata Tody Baskoro. 

Adelina adalah WNI asal NTT yang meninggal pada 11 Februari di Penang, Malaysia, diduga akibat kekerasan oleh majikan. Saat ini, Kepolisian Pulau Penang sudah menahan tiga orang WN Malaysia yang diduga sebagai pelaku kekerasan yang berujung pada kematian Adelina.  

Berdasarkan hasil post-mortem, penyebab kematian Adelina adalah multiorgan failure secondary to anemia (possible neglect). Menurut keterangan Kepala Kepolisian Prai Tengah, Pulau Penang, berkas akan diserahkan kepada jaksa penuntut umum pekan depan ini. Dengan demikian, dalam satu dua hari ke depan akan ditetapkan tersangkanya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement