Rabu 05 Jul 2017 19:33 WIB

Peredaran Uang Libur Lebaran Agam Rp 2,3 Miliar

Peredaran uang (ilustrasi).
Foto: Tahta Aidilla/Republika
Peredaran uang (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, LUBUKBASUNG -- Peredaran uang selama libur Lebaran tahun ini pada objek wisata di Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar) berkisar Rp 2,3 miliar. "Ini berdasarkan data kunjungan wisatawan ke 20 objek wisata di Agam dengan jumlah sebanyak 238.979 orang," kata Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Agam, Hadi Suryadi di Lubukbasung, Rabu (5/7).

Setiap orang menghabiskan uangnya sebesar Rp 100 ribu untuk membayar retribusi masuk ke objek wisata, membeli makanan, minuman dan lainnya. "Perputaran uang sebesar Rp 2,3 miliar ini baru prediksi, kemungkinan jumlahnya lebih besar karena belum termasuk biaya penginapan," katanya.

Terkait pendapatan asli daerah (PAD) dari objek wisata selama libur Lebaran, pihaknya belum menerima laporan dari petugas di objek wisata yang dikelola oleh pemerintah. Dari 20 objek wisata itu, hanya empat objek wisata yang dikelola pemerintah. Sementara, 16 objek wisata lainnya milik swasta dan pemerintah nagari.

Keenam objek wisata itu seperti Objek Wisata Bandar Mutiara, Mukomuko, XII Nan Basa, dan Ambun Tanai. "Kemungkinan dalam beberapa hari lagi, kita sudah menerima laporan PAD dari petugas objek wisata itu," katanya.

Ia menambahkan, pada libur Lebaran tahun ini 238.979 wisatawan berkunjung ke 20 objek wisata di daerah itu. Wisatawan ini pada umumnya berasal dari kabupaten dan kota di Sumbar, Riau, Sumatera Utara, Jambi, dan lainnya.

Setiap hari puluhan ribu wisatawan mengunjungi ke 20 objek wisata itu. Kunjungan paling banyak ke Objek Wisata Pantai Tiku sebanyak 80.346 orang, Puncak Lawang sebanyak 53.754 orang, Mukomuko sebanyak 19.682 orang, dan Lawang Park sebanyak 18.742 orang.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement