Kamis 22 Dec 2016 08:00 WIB

Ditanya Anies Alasan Ingin Gubernur Baru, Ini Jawaban Warga Kayu Putih

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Bayu Hermawan
Anies Baswedan
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Anies Baswedan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berkampanye di Kelurahan Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu (21/12). Dalam kampanyenya, Anies berdialog dengan warga dan mencoba menggali keinginan warga tentang pemimpinnya.

"Pengen gubernurnya tetap atau ganti?," tanya Anies.

Sontak peserta kampanye yang mayoritas diikuti ibu-ibu itu menjawab, "ganti".

Cagub nomor urut tiga lantas memperdalam lagi alasan mereka untuk memilih pasangan Anies-Sandi. Anies ingin memastikan, bahwa warga yang memilihnya tak sekedar ikut-ikutan.

"Mengapa pilih nomor tiga, bapak-bapak ibu-ibu?," tanyanya.

Warga lantas bersahutan menjawabnya. "Pengen stadion baru," kata seorang warga. "Sembako murah," teriak yang lainnya. "Nggak digusur," ujar yang lain dan diikuti tepuk tangan meriah.

Anies menjelaskan, banyak alasan untuk memilih Anies-Sandi dalam Pilkada DKI 2017, 15 Februari mendatang. Ia lantas memaparkan program-programnya. Di antaranya, menghadirkan pendidikan yang bermutu yang bisa dijangkau semua kalangan.

Dia yakin, pendidikan adalah eskalator sosial dan ekonomi yang mampu meningkatkan derajat dan perekonomian seseorang. Pendidikan, kata dia, adalah cara paling efektif untuk memotong rantai kemiskinan yang menurun dari generasi ke generasi dalam jangka panjang.

Program unggulan selanjutnya, lanjut Anies, yakni penyediaan lapangan kerja. Ia yakin, salah satu masalah utama warga DKI adalah lapangan pekerjaan mengingat masih banyaknya jumlah pengangguran di Ibu Kota. Dia menjelaskan kepada warga bahwa pasangannya, Sandiaga Uno sangat piawai terkait hal tersebut.

"Bang Sandi itu sangat pengalaman urusan ini. Dulu awal merintis usaha cuma tiga karyawan. Sekarang sudah 50 ribu lebih karyawannya," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement