Rabu 21 Dec 2016 17:27 WIB

Penataan Kawasan Pedestrian Malioboro Tahap I Selesai

Rep: Neni Ridareni/ Red: Indira Rezkisari
 Jalan Malioboro di Yogyakarta.
Foto: Antara/Noveradika
Jalan Malioboro di Yogyakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA – Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X akan meresmikan penataan kawasan pedestrian tahap pertama di sisi timur Malioboro dalam rangka revitalisasi Malioboro tahap pertama di depan gedung DPRD DIY, Kamis sore (22/12).

Peluncuran pembangunan kawasan pedestrian di sisi timur Malioboro tahap akan ditandai dengan menyalakan  lampu. Karena itu dilakukan sore hari menjelang Maghrib, kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Energi Sumber Daya Mineral DIY Rani Sjamsinarsi pada wartawan di Kepatihan Yogyakarta, Rabu (21/12).

Setelah itu, akan dilanjutkan pembangunan kawasan pedestrian di sisi timur Malioboro tahap kedua sekaligus pengadaan gerobak PKL (Pedagang Kaki Lima) Malioboro. Kawasan pedestrian tahap I ini mulai dari depan Hotel Garuda Sampai Hotel Mutiara.

DPUP-ESDM DIY sudah memiliki tiga desain gerobak PKL yang disesuaikan berdasarkan jenis jajanan yang dijual. Tiga desain gerobak pernah dipamerkan di area Benteng Vredenburg Yogyakarta. Rani yang juga penjabat Sekretaris Daerah DIY ini mengatakan peluncuran revitalisasi Malioboro tahap I dipusatkan di DPRD DIY dan lokasi tersebut sebelumnya juga ditetapkan sebagai percontohan revitalisasi tahap pertama senilai Rp 13,9 miliar.

Lebih lanjut Rani mengatakan sebelum meluncurkan revitalisasi Malioboro tahap I, diawali dengan peresmian dan penandatanganan prasasti rehabilitasi Gedung Pracimosono di Kompleks Kepatihan Yogyakarta.

‘’Sekitar pukul 15.30 Ngarso Dalem meresmikan  Gedung Pracimosono dulu dengan melakukan penandatanganan prasasti. Selanjutnya sekitar pukul 16.00-16.30 Ngarso Dalem (red. Gubernur DIY) berjalan kaki dari Kepatihan menuju Gedung DPRD DIY. Dalam perjalanannya tersebut, Gubernur akan berdialog dengan masyarakat yang menggunakan Malioboro seperti PKL, pejalan kaki dan lain-lain,’’ jelas dia.

Menurut dia, saat peluncuran lalu lintas kendaraan di Malioboro tidak ditutup. Yang ditutup hanya area pedestrian atau pejalan kaki saja. Lalu lintas (kendaraan) tetap jalan, pedestrian akan disetop, ditutup jam 16.00 sampai selesai.  

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement