Senin 26 Sep 2016 20:55 WIB

Polisi Incar 5 Pelaku Pembakaran Gedung DPRD Gowa

Rep: Mabruroh/ Red: Andi Nur Aminah
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api saat kebakaran di kantor DPRD Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Senin (26/9).
Foto: Antara/Abriawan Abhe
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api saat kebakaran di kantor DPRD Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Senin (26/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepolsian Daerah Sulawesi Selatan telah mengamankan kamera CCTV yang merekam peristiwa kejadian kerusuhan dan pembakaran gedung DPRD Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Dari hasil rekaman CCTV tersebut, aparat kepolisian pun mengincar lima orang pria yang di duga kuat sebagai pelaku kerusuhan.

 

Kapolda Sulsel Irjen Pol Anton Charliyan mengatakan baru saja melihat isi CCTV tersebut. Dalam CCTV, dia mengatakan terekam sekitar pukul 14.30 WITA ada lima orang yang datang menggunakan masker sebagai penutup sebagian wajah mereka.

"Teridentifikasi yang pertama membakar ada tiga orang. Kemudian datang lagi lima orang tapi ternyata orang-orang itu juga, jadi sama. Jadi memang sengaja di bakar, tidak ramai-ramai hanya sedikit yang masuk," ungkap Anton saat dihubungi Republika.co.id di Jakarta, Senin (26/9).

Sedangkan perihal ke lima orang pria yang teridentifikasi di dalam CCTV tersebut, pihaknya akan melakukan pengejaran. Setelah itu akan terbongkar apa motif yang dilakukan oleh kelima orang tersebut.

"Makanya ini motif apa dan latar belakangnya apa belum bisa kita ketahui secara pasti, yang jelas kemungkinan ada kelompok tertentu yang ingin memanfaatkan situasi ini. Atau munggkin ada kelompok radikal tertentu yang tidak sepakat dengan para tetua," terangnya.

Dapat mengunjungi Baitullah merupakan sebuah kebahagiaan bagi setiap Umat Muslim. Dalam satu tahun terakhir, berapa kali Sobat Republika melaksanakan Umroh?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement