Kamis 04 Aug 2016 12:23 WIB

Jokowi Buka-bukaan Ungkap Dana Pemda Menumpuk di Bank

Jokowi
Foto: setkab.go.id
Jokowi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo mengungkap 10 pemerintah provinsi terbesar yang masih suka menyimpan dananya di bank.

"Ini ada 10 terbesar provinsi yang menyimpan dananya di bank. Kita mulai buka-bukaan," kata Presiden saat membuka acara Rapat Koordinasi Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) di Jakarta, Kamis (4/8).

Jokowi menyebut Provinsi DKI Jakarta masih menampung dananya di bank terbesar. "Pak Ahok (Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama), duitnya emang gede, tapi nyimpennya (di bank) juga gede. Masih ada Rp 13,9 triliun," ungkap Presiden.

Provinsi Jawa Barat menempati posisi kedua dengan Rp 8,034 triliun. Disusul Jawa Timur Rp 3,9 triliun, Riau Rp 2,86 triliun, Papua Rp 2,59 triliun, Jawa Tengah Rp 2,46 triliun, Kalimantan Timur Rp 1,57 triliun, Banten Rp 1,52 triliun, Bali Rp 1,4 triliun dan Aceh Rp 1,4 triliun.

Sedangkan untuk tingkat kabupaten, Jokowi menyebut Bogor menyimpan dana sebesar Rp 1,9 triliun, Badung Rp 1,6 triliun, Bandung Rp 1,6 triliun, Bekasi Rp 1,5 triliun, Tanah Laut Rp 1,3 triliun, Kediri Rp 1,39 triliun, Berau Rp 1,37 triliun, dan Nias Rp 1,31 triliun.

Untuk tingkat kota ada Medan sebesar Rp 2,27 triliun, Surabaya Rp 1,85 triliun, Tangerang Rp 1,36 triliun, Cimahi Rp 1,52 triliun, Depok Rp 1,31 triliun, Magelang Rp 1,1 triliun, Tangerang Selatan Rp 1,03 triliun, Serang Rp 948 miliar, dan Mojokerto Rp 917 miliar.

"Ini harus segera dikeluarkan. Tolong ini segera dikeluarkan agar segera beredar di masyarakat," katanya.

Namun Presiden mengingatkan pengeluaran harus mengikuti prosedur. "Ikuti prosedur, jangan main keluarkan saja," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement