Rabu 02 Mar 2016 16:35 WIB

Enam Bulan ke Depan, Taman Kalijodo Ditargetkan Selesai

Petugas memasang plang pemberitahuan penataan RTH saat pembongkaran kawasan Kalijodo, Jakarta, Senin (29/2). (Republika/Yasin Habibi)
Foto: Republika/Yasin Habibi
Petugas memasang plang pemberitahuan penataan RTH saat pembongkaran kawasan Kalijodo, Jakarta, Senin (29/2). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menargetkan waktu cepat pembangunan sekaligus peresmian taman atau Ruang Terbuka Hijau (RTH) di kawasan Kalijodo. Taman Kalijodo ditargetkan selesai enam bulan ke depan.

"Target kami, enam bulan ke depan mungkin sudah siap untuk diresmikan. Yang penting, puing-puing segera dibersihkan, kemudian langsung dilanjutkan dengan pembangunan taman," kata Basuki di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (2/3).

Menurut dia, setelah pembersihan kawasan Kalijodo selesai secara keseluruhan, Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI akan segera membangun taman di kawasan tersebut. "Membersihkan kemudian membuang puing-puing sisa pembongkaran bangunan itu kan butuh waktu. Tapi setelah pekerjaan itu selesai, kami akan langsung mengerjakan pembuatan taman disitu (Kalijodo)," ujar Basuki.

Lebih lanjut, dia menuturkan, untuk desain taman Kalijodo, nantinya taman tersebut akan dilengkapi dengan fasilitas olahraga, sehingga dapat dimanfaatkan dengan baik oleh warga. "Kami sudah menyiapkan desain bahwa nantinya kawasan Kalijodo itu akan dijadikan sebagai RTH. Kami akan buatkan taman, dan disitu ada fasilitas olahraga juga, seperti trek jogging dan lapangan futsal," tutur Basuki.

Dia mengungkapkan kawasan Kalijodo akan dijadikan sebagai taman hijau dengan tujuan supaya masyarakat dapat berkumpul. Oleh karena itu, fasilitas penunjang lainnya, seperti fasilitas olahraga, harus dibangun.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement