Jumat 01 Jan 2016 19:35 WIB

Awal Tahun, Wisatawam Padati Pantai di Lampung

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pengunjung bermain air saat mengunjungi Pantai Pasir Putih, Tarahan, Lampung Selatan,Ahad (31/5). (Republika/Tahta Aidilla)
Pengunjung bermain air saat mengunjungi Pantai Pasir Putih, Tarahan, Lampung Selatan,Ahad (31/5). (Republika/Tahta Aidilla)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Usai malam pergantian tahun baru, Kamis (31/12), warga di Lampung dan kota sekitarnya, memadati pantai-pantai di Teluk Lampung, Jumat (1/1) siang. Pengunjung masih memanfaatkan waktu libur akhir pekan dan liburan sekolah dengan rekreasi di pantai.

Seperti biasanya, pengunjung ada yang berenang dan membakar ikan. Ada juga yang bermain snorkeling dan banana boat. Selain itu, ada yang menikmati berendam di air laut. Kondisi cuaca pada awal tahun ini cerah, setelah sebelumnya dua hari berturut-turut diguyur hujan deras.

"Mumpung masih liburan, ngajak keluarga ke pantai Mutun dan Pulau Tangkil," kata Hendra, warga Palembang yang berlibur di Lampung.

Ia mengatakan kemacetan kendaraan terjadi pada petang hari, bertepatan dengan pengunjung pulang dari pantai.

Menurut dia, pemerintah daerah harus memperbaiki dan melebarkan jalan menuju tempat-tempat wisata di sekitar pantai Teluk Lampung.

"Sayang kalau jalannya sempit dan berlubang. Siapa yang mau ke pantai, kalau kondisinya begini terus," ujarnya mengkritik pemda setempat.

Selain itu, ia memprotes kawasan wisata pantai di Lampung, banyak memungut kutipan ilegal, sehingga memberatkan pengunjung. Uang pungutan sebelum masuk sampai di dalam pantai masih ada. Padahal, sudah beli karcis resmi. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement