Ahad 29 Nov 2015 14:01 WIB

BBLKI Siapkan Sumber Daya Manusia Memiliki Kompetensi

SDM (sumber daya manusia)
Foto: IST
SDM (sumber daya manusia)

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN mendatang jumlah sumber daya manusia tidak lagi menjadi patokan utama. Namun adalah bagaimana menjadikan SDM tersebut memiliki kompetensi.

Berangkat dari hal tersebut Balai Besar Latihan Kerja Indonesia (BBLKI) Serang akan menggelar Exhibition Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) di Kantor BBLKI Serang, pada 30 November hingga 3 Desember mendatang.

Toto Suprawoto, Kepala Bidang Penyelenggaraan dan Pemberdayaan BBLKI Serang mengatakan, mengedepankan kompetensi dibandingkan kuantitas SDM saat ini memang dipandang lebih penting. Sebab dalam menghadapi MEA yang harus ditonjolkan adalah pengembangan SDM.

"Sehingga akan tercipta kompetensi masyarakat yang dibutuhkan oleh industri," ujar Toto dalam siaran pers, Ahad (29/11).

Menurut Toto, dengan pelatihan ini pihaknya berusaha menghilangkan jurang pemisah antara kompetensi yang dibutuhkan industri dan yang dimiliki masyarakat.

Selain pelatihan, dalam kegiatan itu BBLKI Serang juga akan menggelar pameran pekerjaan (Job Fair).

"Melalui job fair kami dapat mengetahui kompetensi apa yang dibutuhkan industri untuk selanjutnya kita siapkan SDM sesuai kompetensi melalui pelatihan," kata Toto.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement