Selasa 03 Nov 2015 11:23 WIB

Bertemu Presiden Finlandia, Jokowi Bakal Bahas Gambut

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Ilham
Presiden Jokowi didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla memimpin rapat terbatas, di kantor Presiden, Jakarta, Jumat (23/10).
Foto: Setkab
Presiden Jokowi didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla memimpin rapat terbatas, di kantor Presiden, Jakarta, Jumat (23/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo sore ini akan menerima kunjungan kehormatan dari Presiden Finlandia Sauli Niinisto. Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan, dalam pertemuan bilateral tersebut, salah satu topik yang akan dibahas mengenai tata kelola gambut.

Pratikno menjelaskan, sama seperti Indonesia, Finlandia juga memiliki banyak lahan gambut. Indonesia akan menggali ilmu dari Finlandia soal tata kelola lahan gambut yang diterapkan di negara mereka.

"Finlandia cukup berhasil dalam mengelola gambut. Kita juga harus perbaiki tata kelola gambut yang ada di sini. Kalau banyak negara lain berhasil, kita juga harus berhasil," ucap Mensesneg, Selasa (3/11).

Pertemuan bilateral antara Presiden Jokowi dengan Presiden Niinisto baru akan digelar pada pukul 16.00 WIB nanti. Sebelum menjamu Presiden Niinisto, Jokowi terlebih dahulu akan berdiskusi dengan para pakar gambut dari Universitas Gadjah Mada.

Pertemuan dengan para pakar gambut dalam negeri tersebut juga akan dihadiri oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement