Jumat 14 Aug 2015 19:12 WIB

Jenazah Mahasiswi Unpas yang Tewas di Puncak Semeru Tiba di Sukabumi

Rep: Riga Iman/ Red: Indah Wulandari
Gunung Semeru
Foto: www.berkahlangkah.com
Gunung Semeru

REPUBLIKA.CO.ID,SUKABUMI -- Jenazah mahasiswi Universitas Pasundan, Bandung Dania Agustina Rahman (19 tahun) yang tewas di puncak Gunung Semeru akhirnya tiba di tempat tinggalnya, Jumat (14/8).

Korban  merupakan warga di Komplek Perbata RT 04 RW 04, Kelurahan Benteng, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi. Pemulangan jenazah mahasiswi angkatan 2014 ini langsung disambut isak tangis keluarga dan teman-teman korban.

Jenazah Dania tiba pada sekitar pukul 12.05 WIB. Rencananya, jenazah Dania dimakamkan di taman pemakaman umum (TPU) Taman Bahagia yang lokasinya dekat dengan rumah korban.

Bibi korban, Rena Maryana (40) mengatakan, peti jenazah dijemput oleh orangtuanya, yakni Dede Rahman (56) dan Neneng Sunengsih (48).

Rena menerangkan, Dania memang memiliki hobi naik gunung. Khususnya, setelah menjalani kuliah di Bandung.

Salah seorang teman korban Zella (25) mengatakan, teman-teman merasa kehilangan atas meninggalnya Dania. Ia mendoakan agar Dana bisa diterima di sisi Allah SWT. Sebelum dibawa ke Sukabumi, jenazah Dania sebelumnya dibawa ke rumah sakit di Lumajang, Jawa Timur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement