Kamis 12 Sep 2013 18:31 WIB

Hayono: Tidak Ada Anak Bawang di Konvensi Demokrat

Wakil Ketua Komisi I DPR Hayono Isman
Wakil Ketua Komisi I DPR Hayono Isman

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Peserta Konvensi Partai Demokrat Hayono Isman mengatakan tidak ada pengkotak-kotakan status bagi kontestan konvensi dengan sebutan "anak bawang" dan "anak emas".

"Tidak ada sebutan 'anak bawang' dan tidak ada 'anak emas' dalam konvensi. Semuanya adalah 'anak platinum'," kata Hayono seusai melakukan ziarah kubur di Komplek Pemakaman Tanah Kusir, Jakarta, Kamis.

Dia menegaskan Ketua Dewan Pembina PD Susilo Bambang Yudhoyono berupaya memperlakukan setiap peserta konvensi secara adil. "Ini adalah yang saya syukuri bahwa kemarin (Rabu malam, 11/9) pada saat Pak SBY mengundang para peserta konvensi beliau mengatakan semua ada di level yang sama," kata dia.

Dia justru mengatakan setiap peserta memiliki kelebihannya masing-masing sehingga akan saling mengisi kekurangan. "Setiap peserta dengan masing-masing kelebihan inilah yang akan dibawa dalam konvensi sehingga kita saling mengisi dan mendukung. Maka dari itu, yang menang nanti dia akan mendapat masukan dari sepuluh peserta lainnya. Jadi dia akan menjadi kandidat yang paripurna dan siap menghadapi capres dari partai lain," katanya.

"Jadi inilah indahnya konvensi dan ini luar biasa karena publik sejak dini diikutsertakan dalam menentukan siapa pemenang konvensi capres PD jadi bukan partai yang menentukan tapi publik yang suaranya akan dijaring oleh lembaga survei," tambahnya.

Hayono mengatakan semua peserta konvensi telah menyatakan kesiapannya untuk menang. "Dan tentunya semua peserta konvensi ingin menang tapi menangnya terhormat dan terbingkai dalam persahabatan antarsesama peserta konvensi," katanya.

sumber : antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement