Kamis 07 Apr 2011 18:15 WIB

Rapat Konsultasi DPR Putuskan Pembangunan Gedung Baru, Lanjut

Rep: C41/ Red: Djibril Muhammad
Maket gedung baru DPR
Foto: Antara
Maket gedung baru DPR

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Setelah melakukan rapat konsultasi selama dua jam, DPR RI memutuskan untuk terus melanjutkkan pembangunan gedung baru. Selain Fraksi PAN dan Gerindra, seluruh pimpinan fraksi menyetujui putusan tersebut.

Wakil Ketua DPR Anis Matta menjelaskan, dalam rapat konsultasi pimpinan DPR bersama seluruh pimpinan fraksi, BURT dan Badan Anggaran ini, DPR mengganggap kritikan masyarakat yang saat ini berkecamuk di masyarakat telah mereka bahas pada Oktober 2010 lalu. Karena itu seluruh fraksi tetap berpegangan pada putusan saat itu yaitu melanjutkan pembangunan gedung baru.

"Namun saat itu semua fraksi setuju, tapi sekarang ada dua yang mundur," ujar Anis Matta disampingi Ketua DPR Marzuki Alie dan Wakil Ketua DPR lainnya.

Untuk masalah efisiensi anggaran pembangunan gedung, DPR akan meminta Kementerian Pekerjaan Umum untuk menilai apakah anggaran pembangunan gedung saat ini -- diatas Rp 1 triliun -- terlalu mahal atau tidak. "Kami politisi, jangan tanya kami tentang mahal atau tidaknya," ujar Marzuki.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement