REPUBLIKA.CO.ID, PONTIANAK – Seiring pesatnya perkembangan industri telekomunikasi, peluang karier bagi lulusan perguruan tinggi di era digital semakin terbuka lebar. Menyadari hal itu, Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) Kampus Pontianak resmi menjalin kemitraan strategis dengan PT Mora Telematika Indonesia (Moratelindo) melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU), Jumat (14/2/2025).
Kolaborasi ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antara dunia akademik dan industri, khususnya dalam bidang jaringan telekomunikasi. MoU tersebut ditandatangani langsung oleh Kepala Kampus UBSI Pontianak Eri Bayu Pratama, dan Head of Center of Excellence Department Moratelindo Farel S.V. Sinaga. Kerja sama ini menandai langkah nyata dalam menciptakan lebih banyak peluang bagi mahasiswa untuk berkarier di industri teknologi.
"Kerja sama ini merupakan langkah strategis bagi UBSI Pontianak dalam mempersiapkan mahasiswa dan alumni menghadapi tantangan di dunia kerja, khususnya di sektor telekomunikasi yang terus berkembang pesat," ujar Eri, melalui siaran pers, Kamis (13/3/2025).
Head of Center of Excellence Department Moratelindo Farel S.V. Sinaga menegaskan kolaborasi ini membuka peluang bagi talenta muda untuk terlibat langsung dalam pengembangan infrastruktur telekomunikasi di Indonesia.
"Moratelindo selalu mencari talenta terbaik yang siap berkontribusi dalam inovasi teknologi. Dengan adanya kolaborasi ini, kami berharap dapat menemukan kandidat yang sesuai dengan kebutuhan industri,” ujar dia.
Selain penandatanganan MoU, acara ini juga menghadirkan sesi Industrial Sharing. Dalam sesi ini, perwakilan dari Moratelindo berbagi wawasan mengenai perkembangan industri telekomunikasi serta kompetensi yang dibutuhkan di dunia kerja.
UBSI kampus Pontianak dan Moratelindo juga menggelar Campus Recruitment yang memberikan kesempatan bagi mahasiswa dan alumni untuk bergabung dengan perusahaan. Beberapa posisi yang ditawarkan antara lain Sales Executive, Programmer Officer, Admin Staff, dan NOC Staff, dengan proses pendaftaran yang dilakukan secara online.