Kamis 30 May 2024 17:06 WIB

Indonesia Kembali Kirimkan Pemain Muda ke Turnamen Asian Men's Volleyball Challenge Cup

PP PBVSI mengirimkan pemain muda kelompok usia 20 tahun.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Pelepasan tim voli putra Indonesia yang akan berlaga di Asian Men
Foto: REPUBLIKA/Fitriyanto
Pelepasan tim voli putra Indonesia yang akan berlaga di Asian Men

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesia kembali menurunkan pemain junior pada ajang Asian Men's Volleyball Challenge Cup yang akan digelar di Bahrain pada 2-9 Juni 2024. Kebijakan ini mengikuti turnamen serupa untuk kelompok putri yang digelar lebih dulu.

Waktu pelaksanaan yang berhimpitan dengan kompetisi Voli Proliga 2024 membuat sejumlah klub keberatan melepas pemain terbaiknya untuk timnas. Alhasil, PP PBVSI mengirimkan pemain muda kelompok usia 20 tahun. Bahkan ada satu pemain yang masih berusia 16 tahun, yakni Fauzan Nibras.

Baca Juga

Ketua PP PBVSI Anton Sudjarwo saat pelepasan tim Indonesia ke mengatakan bentroknya waktu pelaksanaan AVC Vhallenge Cup membuat pihaknya mengirimkan pemain muda. Pada Asian Women's Volleyball Challenge Cup 2024 di Filipina yang baru berakhir, Indonesia juga menurunkan pemain muda. 

Dengan materi yang minim pengalaman bertanding dan sebagain besar baru bermain di level internasional, Shabrina dkk akhirnya finis di posisi keenam.

 

"Kita kirim yang junior, karena bentrok dengan Proliga, Proliga sudah berjalan baru ada informasi AVC Challenge Cup baik putra dan putri, karena ada perubahan kebijakan. Jika sebelumnya AVC menentukan sendiri, kali ini ditentukan federasi dunia atau FIVB, Sehingga terlambat informasinya," ujar Anton. 

Manajer timnas voli Loudryan Arison menambahkan, selain sebagai program pembinaan dan prestasi juga sebagai ajang persiapan menuju Kejuaraan Asia yang akan digelar di Jawa Timur bulan Juli nanti.

"Pemain yang kita kirim pemain muda KU-20. Ada 14 pemain, sembilan pemain kita ambil dari klub Garuda Jaya yang merupakan pelatnas junior yang ikut Proliga. Lima pemain lainnya, dua pemain dari Samator serta masing-masing satu dari Bank Sumsel, Lavani dan BIN," ujar Loudry.

Garuda Jaya, kata Loudry, tetap ikut Proliga dengan sisa pemain sebanyak 10 pemain. "Ini karena jadwal Proliga yang padat, kita hampir tidak mengirim tim, tapi kalau tidak kirim kita akan terkan pengurangan poin yang cukup signifikan. Apalagi ketua Voli Asia orang Indonesia, sehingga kita akhirnya mengirim pemain muda," ujarnya.

Dengan materi pemain muda, Indonesia ditargetkan berada di posisi enam dari 12 peserta. Indonesia tergabung di Grup C bersama tim kuat Korea Selatan dan Qatar. Rencananya tim asuhan Joni Sugiyatno ini akan bertolak ke Bahrain, petang ini.

Materi timnas voli putra Indonesia di ajang Asian Men's Volleyball Challenge Cup 2024: 

1. Mohammad Fahril Setiawan

2. I Ketut Yudi Aditya Riski

3. M Ega Yuri Pradana

4. M Darda Mulya

5. Rangga Dwi Atmojo

6. Putrada Tri Nugroho

7. Raihan Rizki Attorif, 

8. Krisna

9. Rama Fazza Fauzan

10. Agustino

11. Muhamad Reyhan

12. Yohanes Dedi Prasasti 

13. Fauzan Nibras 

14. Mohammad Gani Loveano Helmi

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement