Rabu 10 Apr 2024 10:13 WIB

Warga Antre Open House Presiden Sejak Subuh

Warga antusias hadiri open house terakhir Jokowi sebagai presiden.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Indira Rezkisari
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menkominfo Budi Arie saat menghadiri open house di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (10/4/2024).
Foto: Republika/Dessy Suciati Saputri
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menkominfo Budi Arie saat menghadiri open house di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (10/4/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar open house di Istana Kepresidenan Jakarta, seusai menunaikan salat Idulfitri di Masjid Istiqlal, Rabu (10/4/2024). Open house yang digelar mulai pukul 09.00 WIB ini menarik antusiasme masyarakat. 

Baca Juga

Barnabas (32) warga Ciracas, Jakarta Timur turut mengantre untuk mengikuti open house Jokowi sejak pagi. Ia mengaku sudah tiba sejak pukul 05.30 WIB. 

"Saya Babas Pak Barnabas. Dari Jakarta Timur, Ciracas. (Pukul) setengah 6 mengantre," kata dia. 

Barnabas mengaku sangat antusias untuk menghadiri open house di Istana. Ia ingin bersilaturahmi dan bertemu dengan Presiden Jokowi di akhir masa pemerintahannya. 

"Ya, antusias tahun ini karena hari ini mau merupakan hari terakhir masa jabatan Presiden Jokowi dan Maruf Amin selama lima tahun. Nanti Pak Presiden yang memimpin lima tahun mendatang kan belum ada keputusan yang ada di tempat ini," ujarnya. 

Barnabas kemudian menceritakan perjalanannya dari rumah menuju Istana. Ia mengaku datang menggunakan angkutan umum. 

"Karena kalau saya sih kadang-kadang antrean panjang yaudah berangkat aja pagi-pagi lebih awal. Saya mau ketemu presiden. Ini ketemu presiden terakhir, masa tugasnya udah abis. Jadi salaman terkahir. Jadi tidak bisa dilupakan," kata Barnabas. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement