REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Empat orang yang di Apartemen Teluk Intan, Penjaringan, Jakarta Utara dilaporkan melakukan aksi bunuh diri pada Sabtu (9/3/2024) sore. Empat orang itu diketahui masih satu keluarga, yaitu orang tua dan dua orang anaknya.
Berdasarkan pantauan Republika, empat orang itu melompat dari lantai teratas Apartemen Teluk Intan, yaitu lantai 22. Lantai teratas itu tak bisa dijangkau menggunakan lift. Penghuni atau pengunjung harus naik melalui tangga darurat untuk mencapai lantai teratas itu.
Di lantai teratas itu juga terdapat klenteng, tempat beribadah umat Khonghucu. Klenteng itu terdapat di sebelah kiri dari arah tangga darurat. Adapun keempat korban diduga melompat dari halaman klenteng, yang berada di sebelah kanan dari arah tangga darurat.
Berdasarkan keterangan penjaga klenteng, salah satu korban sempat sembahyang di klenteng itu sebelum melakukan aksi bunuh diri. Seorang itu diduga adalah ibu di keluarga itu.
Penjaga klenteng itu mengaku sedang menonton televisi ketika perempuan itu datang untuk sembahyang. Penjaga itu sempat menawarkan hio kepada perempuan tersebut.
"Sembahyang yang perempuan satu," kata dia, Ahad (10/3/2024).
Menurut penjaga klenteng itu...