Ahad 03 Mar 2024 10:00 WIB

Ratusan Pelajar se-Jabodetabek Ikuti NH Fest

NH Festival adalah ajang lomba antar pelajar SMP/ sederajat.

NH Festival adalah ajang lomba antar pelajar SMP/ sederajat
Foto: istimewa
NH Festival adalah ajang lomba antar pelajar SMP/ sederajat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- NH FEST atau yang lebih dikenal dengan NH Festival adalah ajang lomba antar pelajar SMP/ sederajat yang diikuti oleh ratusan pelajar yang terdiri dari puluhan sekolah yang tersebar di area Jabodetabek. Acara ini dilaksanakan pada 1 – 2 Maret 2024 bertempat di SMPIT Nur Hikmah Bekasi. 

NH Fest merupakan gelaran perdana yang diselenggarakan oleh SMPIT Nur Hikmah dengan menggandeng OSIS dan Komite Sekolah. Walaupun dihelat secara perdana, namun antusiasme dari sekolah – sekolah yang terlibat tampak luar biasa. Hal ini terlihat dari membludaknya pendaftaran hingga H-1 pelaksanaan.  

Baca Juga

Sebanyak lima cabang lomba yang ditandingkan dalam event NH Fest ini. Mulai dari Story Telling, Basket, Futsal, Musabaqah Hifdzil Qur’an (MHQ) serta First Rank. Performance dari pelajar SMPIT Nur Hikmah juga tidak luput dari opening acara kali ini, tari saman dan pencak silat turut memeriahkan pembukaan hari itu. Tak hanya itu, bazar kuliner pun dihadirkan untuk memberikan pelayanan bagi para peserta dalam mempersiapkan energi saat berkompetisi. Ustadz Agusriwarman disela – sela sambutannya menyampaikan bahwa “gelaran ini menjadi Ajang bagi siswa untuk mengeksplorasi segala potensi yang ada serta untuk mempromosikan semangat persaingan sehat, memupuk kreativitas, dan memperkuat solidaritas antara sekolah-sekolah”, tuturnya.

Akhfat yang juga peserta lomba basket delegasi dari SMPN 2 Kota Bekasi menuturkan bahwa kesiapan panitia dalam penyelenggaraan kegiatan ini sangat terlihat matang. Dengan diguyurnya hujan, panitia bergerak cepat dalam ambil keputusan untuk mensiasati acara, sehingga akhirnya acara berjalan tanpa kendala apapun. Harapan agar NH Fest diselenggarakan di tahun berikutnya menjadi salah satu harapan Akhfat saat wawancara dengan reporter pada siang kemarin.

NH Fest diadakan dengan tujuan menyalurkan minat bakat serta kreatifitas para pelajar, membangkitkan semangat, kepercayaan diri, kerjasama dan meningkatkan kecintaan di bidang akademik dan non akademik serta mengembangkan solidaritas dan silaturrahmi antar sekolah dan kami juga mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang terhingga kepada Bapak/Ibu Guru dan juga rekan – rekan peserta yang telah terlibat dalam NH Fest tahun ini, tutur Azka Nursa Mazaya selaku ketua panitia NH Fest tahun ini dalam sambungan via telephone kemarin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement