Selasa 23 Jan 2024 13:44 WIB

Jokowi Sindir Jalan Solo-Purwodadi Jateng, Puluhan Tahun Diaspal Selalu Rusak Setiap Tahun

Pemerintah pusat mencurkan Rp 204 miliar untuk perbaikan jalan Solo-Purwodadi.

Rep: M Noor Alfian Choir, Dessy Suciati Saputri/ Red: Andri Saubani
Presiden Jokowi sidak perbaikan jalan Solo-Purwodadi, Selasa (23/1/2024).
Foto: Dok Republika
Presiden Jokowi sidak perbaikan jalan Solo-Purwodadi, Selasa (23/1/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, SRAGEN -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa (23/1/2024) meninjau progres pembangunan perbaikan jalan provinsi, Solo-Purwodadi. Dalam kunjungan itu, Jokowi menyindir jalan yang selalu rusak setiap tahunnya itu.

Jokowi menyebut dari total anggaran Rp 14,6 triliun untuk Inpres Jalan Daerah (IJD), sebanyak Rp 1,3 triliun khusus untuk pembangunan jalan di Jawa Tengah. Setidaknya ada 40 ruas jalan di Jawa Tengah yang diperbaiki oleh pemerintah pusat.

Baca Juga

Jokowi menjelaskan anggaran untuk kabupaten sendiri untuk menbangun tiga ruas jalan. Ia mengatakan jalan Solo-Purwodadi sendiri diperlukan beton rigid karena sudah bertahun tahun selalu rusak.

“Di Sragen sendiri diberikan kurang lebih Rp 204 miliar, dan ini jalan Solo-Purwodadi yang paling berat, sudah puluhan tahun di aspal selalu rusak setiap tahun karena memang tanah dinamis. Sehingga kita bangun biaya jauh lebih besar jalan Solo-Purwodadi memakai rigid beton, biayanya besar tapi tadi saya lihat bagus, mulus dan kita harapkan ini lebih awet daripada kita aspal lagi,” kata Jokowi.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement