Kamis 07 Dec 2023 13:30 WIB

Seloroh Ganjar Jika Jadi Presiden: Janji Percepat Pembangunan IKN

Ganjar Pranowo menjadi capres pertama yang mengunjungi IKN.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Erik Purnama Putra
Calon presiden (capres) nomor 3, Ganjar Pranowo mengunjungi titik nol Ibu Kota Nusantara (IKN), Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (7/12/2023).
Foto:

Ganjar Pranowo menjadi calon presiden (capres) pertama yang mendatangi IKN di kawasan Kabupaten Penajam Paser, Kalimantan Timur. Dia menganggap, kunjungan tersebut sebagai sebuah komitmen untuk melanjutkan pembangunan yang sudah dirintis Presiden Jokowi.

Apalagi, pembangunan IKN sudah diatur dalam Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2023. Sehingga, proses pembangunannya dilakukan secara bertahap, termasuk pada periode 2024-2029. "Untuk menunjukkan sebuah komitmen saja orang yang konsisten atas pelaksanaan sebuah aturan," ujar Ganjar di Titik Nol IKN

Pemindahan ibu kota negara dari Indonesia sudah bergulir sejak pemerintahan era Presiden Sukarno. Pada era Soeharto, sempat muncul ide memindahkan ibu kota negara ke Jonggol, Kabupaten Bogor. Kemudian wacana itu dieksekusi pada periode Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dalam UU IKN, terdapat lima tahapan pembangunan yang dirancang, mulai dari 2022 sampai dengan 2045. Tahap pertama yang tengah berlangsung pada 2022-2024 dibagi dalam tiga alur kerja besar, yakni pembangunan perkotaan, pembangunan infrastruktur, dan pembangunan ekonomi.

Selain itu, perumahan dalam bentuk rumah tapak maupun unit apartemen untuk ASN, TNI, Polri dan BIN juga akan dibangun di tahap satu. Selanjutnya, berlangsung pada 2024-2029, yaitu infrastruktur utama ditargetkan telah siap dihubungkan ke kawasan baru.

Tahap ketiga pada 2030-2034, di mana sejumlah infrastruktur ditargetkan telah rampung seperti angkutan umum massal, instalasi pengolahan air limbah (IPAL), dan instalasi pengolahan air minum (IPAM). Tahap keempat, pada 2035-2039 dengan dimulainya perkembangan di bidang pendidikan dan kesehatan.

Terakhir pada 2040-2045, yang diharapkan pengembangan IKN telah mencapai pengembangan industri berkelanjutan serta pertumbuhan penduduk yang stabil. "Tugas kita adalah melanjutkan dan kita siapkan betul dengan baik. Agar ini bisa berjalan sesuai dengan rencana," ujar Ganjar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement