Senin 11 Sep 2023 17:57 WIB

Pentas Kesenian Mahasiswa Solo Raya Ala Pena Mas Ganjar Jadi Wadah Kreativitas Milenial

kkegiatan ini merupakan program keberkelanjutan.

Kegiatan malam kreativitas di di Rumah Banjarsari, Kelurahan Setabelan, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta (Solo), Provinsi Jawa Tengah.
Foto: Dok. Web
Kegiatan malam kreativitas di di Rumah Banjarsari, Kelurahan Setabelan, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta (Solo), Provinsi Jawa Tengah.

REPUBLIKA.CO.ID, SURAKARTA -- Kelompok relawan Pergerakan Generasi Alumni Muda dan Akademisi dari Universitas Diponegoro (Undip), Universitas Negeri Semarang (Unnes), dan Universitas Sebelas Maret (UNS) atau Pena Mas Ganjar menggelar kegiatan Pentas Kesenian Mahasiswa Solo Raya. Para relawan mengajak puluhan milenial yang hadir untuk menumbuhkan semangat jiwa kesenian. Adapun acara tersebut berlangsung di Rumah Banjarsari, Kelurahan Setabelan, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta (Solo), Provinsi Jawa Tengah. 

Koordinator Pusat Pena Mas Ganjar, Reza Abdurrakhman mengatakan kegiatan ini selaras dengan Ganjar yang menghargai nilai-nilai kesenian khususnya kebudayaan. 

Baca Juga

"Kegiatan malam ini pesta kesenian mahasiswa Solo Raya. Kami selaras dengan kegiatan Bapak Ganjar Pranowo sebelum beliau purnatugas menjabat sepuluh tahun kami melihat beberapa kegiatan Bapak Ganjar Pranowo itu mengangkatnya tema-tema kesenian," ujar Reza, seperti dilansir pada Senin (11/9/2023). 

Dia pun mencontohkan kegiatan "Terima Kasih Jawa Tengah" yang digelar saat Ganjar Pranowo berpamitan kepada masyarakat Jateng sebagai Gubernur periode 2013-2023. Saat itu, kata Reza, belasan kelompok seni rakyat tampil mengiringi acara. 

"Jadi, kami meneruskan dari program Pak Ganjar Pranowo menghadirkan juga ya kegiatan kesenian malam ini," ucap Reza. 

Dia menjelaskan, kegiatan ini merupakan program keberkelanjutan dari kegiatan Pena Mas sebelumnya pada bulan lalu yang sudah memfasilitasi siswa-siswi SMK se-Kabupaten Pati Jawa Tengah untuk tampil dalam pentas seni. 

Pada kesempatan ini, pihaknya pun menyasar kalangan mahasiswa untuk unjuk gigi menampilkan kebolehannya. 

"Kita berlokasi di Rumah Banjarsari ini itu art space-nya di Solo Raya untuk pelaku mahasiswa pecinta seni kebudayaan. Kami hadirnya di sini jadi jelas menjadi wadah. Kami fasilitasi juga untuk mereka tampil kreativitasnya, kita pertunjukkan kepada masyarakat sekitar Solo Raya khususnya mahasiswa di Solo Raya," ungkap Reza. 

"Malam hari ini coba enjoy bareng, kita coba menikmati acaranya, walaupun cuaca agak dingin tapi dengan ini bisa hangat. Kita akan merekatkan itu, kehangatan lewat seni kebudayaan," lanjut dia. 

Kegiatan ini juga sebagai bentuk sosialisasi sosok Ganjar Pranowo di wilayah setempat. Salah seorang peserta, Ivan (25) mengaku sangat mendukung Ganjar untuk jadi Presiden 2024-2029. 

Itu karena, kata Ivan, Ganjar sudah berhasil memimpin Jawa Tengah selama dua periode. Ivan berharap keberhasilan itu bisa dibawa oleh Ganjar ke ranah nasional agar dampaknya dapat dirasakan masyarakat secara luas. 

"Untuk acara malam ini lumayan menarik, anak muda yang nonton lumayan antusiasnya khususnya untuk kesenian, terus berkumpulnya anak muda," ungkap Ivan. 

"Pak Ganjar sosok pemimpin yang bertanggungjawab, adil, bisa memakmurkan agar rakyat sentosa. Beliau sudah baik memimpin di Jawa Tengah, semoga di 2024 ini menjadi pemimpin yang lebih memantapkan warga negara kita Indonesia," lanjut dia. 

Adapun, Ganjar telah mengungkapkan bahwa menegaskan pentingnya kehadiran creative hub (pusat kreatif) untuk menjadi wadah bagi para pelaku industri kreatif.

Ganjar melihat banyak anak muda saat ini yang memiliki kreativitas dalam mengekspresikan minat dan bakat yang dimiliki. Hal ini perlu diberikan ruang. "Pikiran saya hanya satu saja, ruang kreasinya dibuat creative hub," kata Ganjar, demikian dilansir dari Antara

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement