Kamis 07 Sep 2023 00:02 WIB

Fakta Baru Kasus Pembunuhan Siswi SMK, Polisi Duga Enam Saksi Berpapasan Pembunuh Noven

Keenam saksi yang mengaku bertemu tak mengenal terduga pelaku.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Agus raharjo
Penyidik Satuan Reserse Kriminal Polresta Bogor Kota melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kasus pembunuhan siswi SMK Andriana Yubelia Noven (18 tahun) di gang kawasan Jalan Riau, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (6/7/2023).
Foto: Shabrina Zakaria/Republika
Penyidik Satuan Reserse Kriminal Polresta Bogor Kota melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kasus pembunuhan siswi SMK Andriana Yubelia Noven (18 tahun) di gang kawasan Jalan Riau, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (6/7/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR— Penyidik Polresta Bogor Kota telah memeriksa ulang beberapa saksi, dalam kasus pembunuhan Andriana Yubelia Noven (18 tahun), siswi SMK Baranangsiang, Bogor, yang tewas ditikam empat tahun lalu. Polisi menyebut ada enam orang saksi yang mengaku berpapasan dengan terduga pelaku pembunuhan Noven.

Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Rizka Fadhila, mengatakan dari total 34 saksi dalam kasus ini, beberapa di antaranya diduga sempat bertemu dengan terduga pelaku.

Baca Juga

“Itu ada saksi-saksi yang kita duga pada saat kejadian atau sebelum kejadian itu pernah bertemu muka dengan terduga pelaku. Jadi ada total enam orang yang kita duga sempat bertemu atau berpapasan dengan terduga pelaku,” kata Rizka, Rabu (6/9/2023).

Rizka menjelaskan, dari hasil pemeriksaan sementara, keenam orang saksi tersebut mengaku ada yang berpapasan sebelum dan sesudah kejadian. Saksi-saksi tersebut ialah teman sekolah korban, hingga pengurus kos dekat lokasi kejadian.

Namun, kata Rizka, keenam orang ini tidak ada yang mengenal terduga pelaku. “Keterangannya kan memang berdasarkan hasil rekaman CCTV membenarkan bahwa pernah bertemu dengan orang tersebut sebelum dan sesaat setelah kejadian. Dari keenam orang ini tidak ada yang kenal dengan terduga pelaku,” ujarnya.

Berpapasan dengan terduga pelaku di sekitar gang sempit ...

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement