Jumat 25 Aug 2023 23:16 WIB

Anies Bahas Strategi Pemenangan Bersama SBY

Anies, SBY, dan Tim 8 menggelar pertemuan tertutup di Cikeas selama sekitar tiga jam.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Andri Saubani
Bakal Calon Presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan melambaikan tangan usai melakukan pertemuan bersama Tim 8 di kediaman Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (25/8/2023). Pertemuan tersebut sebagai konsolidasi sekaligus membahas strategi pemenangan Pilpres 2024.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Bakal Calon Presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan melambaikan tangan usai melakukan pertemuan bersama Tim 8 di kediaman Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (25/8/2023). Pertemuan tersebut sebagai konsolidasi sekaligus membahas strategi pemenangan Pilpres 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, KABUPATEN BOGOR -- Bakal calon presiden (capres), Anies Rasyid Baswedan bersama Tim 8 Koalisi Perubahan untuk Persatuan menemui Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Salah satu agenda tersebut adalah membahas strategi pemenangan untuk pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

"Kami sudah membahas pada aspek strategi, langkah-langkah yang perlu kita antisipasi, yang perlu kita kerjakan di bulan-bulan depan sampai dengan bulan Februari. Jadi, percakapannya sudah tidak lagi membahas soal internal partai koalisi, tapi sudah bicara tentang bagaimana melangkah ke depan," ujar Anies di kediaman SBY, Kabupaten Bogor, Jakarta, Jumat (25/8/2023) malam.

Baca Juga

Pertemuan Anies, SBY, dan Tim 8 Koalisi Perubahan dimulai pada pukul 19.30 hingga 22.35 WIB. Dalam pertemuan tertutup selama sekira tiga jam itu, Anies juga menerima nasihat-nasihat dari presiden keenam Republik Indonesia.

"Tadi Bapak SBY yang sudah memiliki pengalaman memenangkan pilpres dua kali, memimpin pemerintahan 10 tahun, memberikan kepada kita wisdom, knowledge, pengalaman yang amat kaya, yang tadi kami semua mencatat dengan amat serius," ujar Anies.

"Beliau juga memberikan kepada kita semua beberapa catatan-catatan yang perlu menjadi perhatian yang terkait dengan kondisi terkini," sambung mantan gubernur DKI Jakarta itu.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement