Rabu 21 Jun 2023 13:58 WIB

BSI FLASH 2023 Bekasi Jadi Wadah Tumbuhkan Sportivitas Atlet Muda

BSI FLASH sebelumnya sudah dilaksanakan di Depok dan Tangerang Selatan.

Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) menyelenggarakan kembali kegiatan BSI FLASH (Festival dan Liga Antar Siswa Sekolah) 2023, pada 19 – 24 Juni 2023 di Sport Center Universitas BSI kampus Bekasi.
Foto: Dok. Universitas BSI
Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) menyelenggarakan kembali kegiatan BSI FLASH (Festival dan Liga Antar Siswa Sekolah) 2023, pada 19 – 24 Juni 2023 di Sport Center Universitas BSI kampus Bekasi.

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) menyelenggarakan kembali kegiatan BSI FLASH (Festival dan Liga Antar Siswa Sekolah) 2023, pada 19–24 Juni 2023 di Sport Center Universitas BSI kampus Bekasi.

Mochamad Wahyudi, selaku rektor Universitas BSI mengatakan bahwa ajang BSI Flash 2023 sudah terlaksana sebanyak tiga kali, yakni di Kota Depok, Kota Tangerang Selatan, dan saat ini Kota Depok. 

Baca Juga

“BSI Flash Sport Competition 2023 merupakan gabungan dari tiga cabang olah raga, yaitu futsal, voli, dan basket dengan mengajak siswa/i SMK/SMA/MA sederajat untuk mengasah kemampuannya dalam bidang olahraga,” ujar Wahyudi, dalam keterangan tertulis, Rabu (21/6/2023).

Ia juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh panitia dan peserta yang ikut berpartisipasi dalam menyukseskan acara BSI Flash 2023.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi tempat silaturahmi dan dapat menumbuhkan jiwa sportivitas antarsesama atlet,” kata Wahyudi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement