Ahad 18 Jun 2023 10:13 WIB

Siapa Sih Pendeta Mell Atock, yang Sebut Indonesia Beruntung Mayoritas Islam?

Pendeta Mell Atock memiliki akun yang diikuti 458 ribu orang.

Pendeta Mell Altock asal Nusa Tenggara Timur (NTT) mengapresiasi resistensi umat Islam terhadap gerakan LGBT.
Foto:

3. Minta Hapus 300 Ayat Alquran

Pendeta yang pernah ditangkap pada 2017 ini kembali menimbulkan kontroversi dan banyak menjadi perbincangan masyarakat Indonesia. Pada 2022 lalu, Saifuddin menghina Islam dengan menyebut ada 300 ayat Alquran yang perlu dihapus karena memicu tindakan intoleran.

Dalam sebuah video yang viral, Saifuddin meminta Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menghapus 300 ayat Alquran. Permintaan penghapusan itu karena 300 ayat Alquran disebutnya mengandung ajaran radikal.

“Bahkan kalau perlu Pak, 300 ayat yang menjadikan hidup intoleran, pemicu hidup radikal, itu direvisi atau dihapuskan dari Alquran Indonesia, ini sangat berbahaya sekali!” ujar Saifuddin.

4. Sebut Islam Sekte Kristen

Pendeta Saifuddin Ibrahim kembali memicu kontroversi akibat pernyataannya. Dalam sebuah video yang diunggah akun YouTube Saifuddin Ibrahim pada Kamis (24/3/2022), ia blak-blakan menyebut bahwa Nabi Muhammad pernah dibaptis dan ia berpendapat bahwa Islam merupakan sekte dari agama Kristen. Video diunggah dengan judul "Pak Mahfud, Jangan Kecewakan NKRI, Nanti Tuhan Bisa Marah Lho".

5. Sebut Pesantren Sarang Teroris

Setelah menghina Islam karena menyebut ada 300 ayat Alquran yang perlu dihapus, dalam videonya yang viral pada 2022 lalu, Saifuddin juga meminta Kementerian Agama agar merevisi kurikulum madrasah dan pesantren karena melahirkan orang radikal. Menurut dia, semua teroris datang dari lembaga pendidikan pesantren. Tindakannya tersebut mendapat kecaman dari berbagai tokoh publik.

6. Memotong Babi dengan Bismillah dan Nyindir Orang Arab

Pada 2023 ini, pendeta Saifuddin Ibrahim lagi-lagi membuat kontroversi. Baru-baru ini ramai beredar di media sosial bahwa Saifuddin memotong hidangan babi dengan mengucapkan bismillah. Dalam video terbarunya itu, ia juga menyindir orang Arab, yang dianggapnya membohongi umat Islam karena mengharamkan daging babi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement