Rabu 31 May 2023 18:24 WIB

Tiga Nama Ini Dibahas Jadi Cawapres Anies di Pertemuan Pulau Kaliage

Koalisi Perubahan bertemu di Pulau Kaliage membahas tiga nama untuk cawapres Anies.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Bilal Ramadhan
Koalisi Perubahan bertemu di Pulau Kaliage membahas tiga nama untuk cawapres Anies.
Foto:

Anies Baswedan mengatakan ada kekhawatiran soal cawe-cawe itu berkaitan dengan kontestasi nasional 2024 mendatang. Dari aspirasi yang disampaikan kepadanya, kekhawatiran cawe-cawe Jokowi itu dapat terkait dengan penjegalan, kriminalisasi, hingga penyelenggaraan pemilihan umum (Pemilu) 2024 yang tidak sportif. Aspirasi itu juga disampaikan oleh para bakal calon legislatif (caleg).

"Semua itu dikhawatirkan muncul akibat adanya pernyataan bahwa tidak netral dan cawe-cawe. Nah kami berharap kekhawatiran kekhawatiran yang tadi diungkapkan itu tidak benar," ujar Anies di Kantor Sekretariat Perubahan, Jakarta, Selasa (30/5/2023).

Dia mengatakan, setiap orang punya hak yang sama untuk mencalonkan diri dalam pemilihan legislatif (Pileg) dan pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Harapannya, semua yang berkontestasi memiliki kesempatan yang sama untuk berkontestasi.

Penyelenggara Pemilu 2024 juga harus menyelenggarakan seluruh tahapannya dengan langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil. Jangan sampai ada perlakuan-perlakuan yang berat sebelah terhadap satu orang atau kelompok tertentu.

"Jadi, kami berharap, bahwa kekhawatiran-kekhawatiran itu tidak benar dan justru yang terjadi adalah pelaksanaan yang baik, pelaksanaan yg sesuai dengan prinsip demokrasi, jujur, adil," ujar Anies.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement