Selasa 07 Mar 2023 22:22 WIB

Polri Terjunkan 145 Personel Evakuasi Korban Longsor di Natuna

Polri menerjunkan sebanyak 145 personel untuk evakuasi korban longsor di Natuna Kepri

Tangkapan layar dari video yang dirilis oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), warga meninjau lokasi longsor yang melanda sebuah desa di Pulau Serasan, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, Senin, (6/3/2023). Polri menerjunkan sebanyak 145 personel untuk evakuasi korban longsor di Natuna Kepri
Foto: BNPB
Tangkapan layar dari video yang dirilis oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), warga meninjau lokasi longsor yang melanda sebuah desa di Pulau Serasan, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, Senin, (6/3/2023). Polri menerjunkan sebanyak 145 personel untuk evakuasi korban longsor di Natuna Kepri

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Polisi Ahmad Ramadhan mengatakan Polri menerjunkan 145 anggota untuk pencarian dan evakuasi korban tanah longsor di Natuna, Kepulauan Riau.

"Pelaksanaan evakuasi pencarian korban terdiri dari anggota Polri sebanyak 145, anggota kodim, kemudian ada juga dari Basarnas 37 personel, dari BPBD sebanyak 15 personel, kemudian dari petugas damkar 17 personel, kemudian Komposit Garda Pati sebanyak 25 personel, kemudian ada juga dari Satpol PP dan dokter serta perawat," kataAhmad Ramadhan kepada wartawan di RS Polri, Jakarta, Selasa.

Baca Juga

Polri juga masih melakukan konsolidasi dengan Polda Kepulauan Riau dan Polres Natuna untuk menggunakan unit K9 atau anjing pelacak guna membantu proses pencarian korban.

Selain menerjunkan personel untuk evakuasi pencarian korban, Polri juga membuka dapur umum di pos lintas negara serta menurunkan tim trauma healing atau pemulihan trauma kepada para korban tanah longsor.

"Kami menurunkan tim trauma healing dari polres dan menyusul dari tim trauma healing Polda Kepri," tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ahmad Ramadhan mengungkapkan Polri turut berduka cita kepada seluruh keluarga korban yang meninggal dunia dalam bencana alam tanah longsor di Kepulauan Riau.

"Kepolisian Negara Republik Indonesia turut berdukacita kepada seluruh keluarga korban meninggal dunia pada bencana alam tanah longsor di Kepulauan Riau, Kabupaten Natuna," kata Ahmad Ramadhan.

Dia menjelaskan bencana tanah longsor yang terjadi pada Senin (6/3) telah merenggut 10 korban jiwa, 47 orang dinyatakan hilang, seorang korban luka berat, tiga korban rawat jalan, dan empat korban kritis.

"Kami tekankan bahwa data ini data Selasa, 7 Maret, pukul 03.00 WIB, ya. Dini hari tadi," ujarnya.

Selain itu, sebanyak 1.216 jiwa mengungsi, dengan rincian 219 jiwa di pos lintas batas negara (PLBN), 215 jiwa di puskesmas, 500 jiwa di pelimpak dan masjid, serta 282 jiwa di SMA 1 Serasan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement