Ahad 05 Mar 2023 12:55 WIB

PUPR Tingkatkan Pembangunan Rusun untuk Hunian Masyarakat

Pemerintah tengah membangun Rusun Lansia di Gorontalo dengan dana Rp 21 miliar.

Warga beraktivitas di rumah susun sewa (rusunawa) yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di Banda Aceh, Aceh, Ahad (27/12/2020). Pemerintah melalui Kementerian PUPR mengalokasikan anggaran untuk penyediaan 9.414 unit rumah susun di seluruh Indonesia pada 2021 guna memenuhi kebutuhan rumah yang layak huni.
Foto: ANTARA/Irwansyah Putra
Warga beraktivitas di rumah susun sewa (rusunawa) yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di Banda Aceh, Aceh, Ahad (27/12/2020). Pemerintah melalui Kementerian PUPR mengalokasikan anggaran untuk penyediaan 9.414 unit rumah susun di seluruh Indonesia pada 2021 guna memenuhi kebutuhan rumah yang layak huni.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus meningkatkan pembangunan rumah susun (rusun) dalam rangka penyediaan hunian yang layak bagi masyarakat. Pembangunan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas penerima bantuan.

"Ini merupakan bukti nyata bahwa pemerintah hadir dalam penyediaan hunian yang layak. Kami berharap dapat meningkatkan kualitas hidup para penerima bantuan dengan memiliki rumah yang lebih layak, sehat dan nyaman," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangannya pada Ahad (5/3/2023).

Baca Juga

Pada 2022 Kementerian PUPR melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Perumahan telah menyelesaikan pembangunan 3.998 unit rusun dan dilanjutkan tahun 2023 sebanyak 5.379 unit dengan anggaran senilai Rp 2 triliun.

Pembangunan hunian vertikal menjadi solusi atas perkembangan penduduk yang cepat, khususnya di wilayah perkotaan dan ketersediaan lahan untuk perumahan tapak yang semakin terbatas. Rusun yang dibangun Kementerian PUPR tidak hanya untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), tetapi juga mendukung asrama bagi mahasiswa, santri di pondok pesantren, termasuk untuk TNI/Polri dan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Pembangunan rusun tahun 2023 tersebar di sejumlah wilayah, di antaranya Rusun Yayasan Al Muslim Peusangan (Aceh), Rusun Ponpes Ali Baharudin (Sumut), Rusun RSUD Raden Mattaher (Jambi), Rusun Institut Teknologi Keling Kumang (Kalbar), Rusun Ponpes Kasypul Anwar (Kalsel), Rusun Ponpes Al Anwar Bangkalan (Jatim).

Kemudian, Rusun Institut Teknologi Sumatera (Lampung), Rusun Universitas Islam Ogan Komering Ilir (Sumsel), Rusun RSUD Ir. Soekarno (Babel), Rusun Kementerian Keuangan Jayapura dan Merauke (Papua), dan Rusun Lansia Gorontalo (Gorontalo).

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement