Jumat 17 Feb 2023 11:28 WIB

Megawati Pamerkan Capaian Punya Sembilan Gelar Doktor Kehormatan

Megawati membocorkan, bakal dapat Dr HC satu lagi dari universitas di Arab Saudi.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Erik Purnama Putra
 Ketua Dewan Pengarah BPIP, Prof HC Dr HC Megawati Soekarnoputri.
Foto: BPIP
Ketua Dewan Pengarah BPIP, Prof HC Dr HC Megawati Soekarnoputri.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri merasa bangga dengan sembilan gelar doktor honoris causa (HC) yang diraihnya. Dia meyakini, pemberian gelar doktor kehormatan dari berbagai kampus tersebut merupakan prestasi membanggakan.

"Tahu enggak HC saya berapa? Saya doktornya itu sembilan, hayo tidak ada dari Indonesia saja," kata Mega dalam pidatonya dalam Seminar Nasional Pancasila dalam Tindakan: Gerakan Semesta Berencana Mencegah Stunting, Kekerasan Seksual pada Anak dan Perempuan, Kekerasan dalam Rumah Tangga, serta Mengantisipasi Bencana di Jakarta Selatan pada Kamis (16/2/2023).

Megawati mengungkit, gelar HC itu juga didapatnya dari kampus luar negeri. Dia sempat membocorkan, gelar doktor kehormatannya bakal makin panjang. Pasalnya, ada kampus asal Arab Saudi yang berencana memberikan gelar HC kepadanya.

Baca juga : Dianggap tak Islami, Pamer Ibadah Haji dan Umrah, Megawati: Saya Nggak Islami ya Bodo Amat

"Ini nanti ada yang dapat dari satu universitas di Saudi Arabia, saya lali (lupa) namanya. Itu jumlah mahasiswa perempuan 60 ribu," ujar Ketum DPP PDIP itu.

Oleh karena itu, Megawati mengingatkan masyarakat agar percaya terhadap perkataannya. Dia menegaskan, arahan yang disampaikan pasti untuk kebaikan masyarakat.

"Doktor HC saya tahu gak berapa? Makanya ibu-ibu kalau saya ngomong dituturi (diikuti), pasti benar, gak bohong. Ini untuk kebaikan, kemaslahatan kalian," ucap Megawati kepada hadirin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement