Ahad 29 May 2022 23:45 WIB

Kelompok Tani Siap Bantu Sosialisasi Erick Thohir ke Masyarakat

Mereka menilai Erick Thohir peduli rakyat kecil dan petani lewat programnya di BUMN.

Rep: Rizkyan Adiyudha/ Red: Ilham Tirta
Menteri BUMN Erick Thohir berfoto bersama pedagang jalanan.
Foto: Instagram Erick Thohir
Menteri BUMN Erick Thohir berfoto bersama pedagang jalanan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kelompok Tani di Ponorogo mengaku siap membantu menyosialisasikan Erick Thohir ke masyarakat. Mereka mendukung agar menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu maju dalam pemilihan presiden (pilpres) 2024, mendatang.

"Pak Erick Thohir itu senang membantu rakyat kecil dan sangat perhatian. Lewat programnya, petani juga ingin disejahterakan. Untuk itu, kami setuju untuk mendukung beliau maju di 2024," kata Koordinator Kelompok Petani, Gunadi dalam keterangan, Ahad (29/5/2022).

Baca Juga

Kelompok Petani tersebut juga mendeklarasikan mendukung Erick Thohir menjadi Presiden pada 2024, mendatang. Mereka menilai bahwa Erick Thohir adalah sosok yang memang peduli kepada rakyat kecil dan juga para petani lewat programnya di BUMN.

Hal tersebut dia ungkapkan saat menerima sosialisasi relawan pendukung Erick Thohir di Watubonang. Dalam kesempatan itu, Sobat Erick dengan Kelompok Tani membahas permasalahan pertanian yang terjadi, khususnya di Ponorogo sembari memberikan bantuan Sembako yang diharapkan dapat bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari para petani.

Relawan juga mengadakan sederet aksi sebagai bentuk keseriusannya dalam mendukung Erick Thohir duduk di bangku kepemimpinan pada Pilpres mendatang. Salah satunya melalui senam sehat untuk menjaga kebugaran di masa transisi dari pandemi ke endemi di Desa Dayakan dan warga sekitar Kecamatan Badegan.

“Sobat Erick terus bergerak di berbagai Provinsi Indonesia untuk memperkenalkan Erick Thohir di mata masyarakat sebagai sosok yang pantas menjadi pemimpin kelak,” kata Ketua DPW Sobat Erick Jawa Timur, Agus Susanto.

Relawan juga membagikan bantuan kepada peserta berupa paket sembako. Peserta senam sehat kemudian sepakat untuk ikut bersama Sobat Erick dan mendeklarasikan kelompoknya untuk ikut mendukung Erick Thohir di 2024 nanti.

Ketua DPC Sobat Erick Kabupaten Ponorogo, Parman mengatakan, relawan di Ponorogo siap mendukung dan mengawal Erick hingga menjadi pemimpin. Sobat Erick juga akan terus berjuang dalam mensosialisasikan sosok Erick Thohir sebagai sosok yang kompeten di berbagai provinsi di Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement