REPUBLIKA.CO.ID, TEGAL -- Sertifikasi kompetensi dalam bidang IT menjadi hal penting terutama bagi mahasiswa yang memiliki keinginan bekerja di bidang tersebut. Hal itu membuat mahasiswa Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Tegal mengikuti program Vocational School Graduate Academy (VSGA) Digital Talent Scholarship 2022.
Berbasis Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI), program ini digelar oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dengan beberapa jenis skema, yakni junior web developer dan mobile programming junior.
Haikal Akhalul Azhar, M. Ardi Trisnaldi Eri Hidayat, Nur Redi, Akhmad Aziz Mario dan Bernika Irnadianis Iffada merupakan mahasiswa program studi Sistem Informasi yang berhasil lolos dalam program tersebut.
“Saya senang sekali telah diterima mengikuti program dari Kominfo ini dengan skema junior web developer. Saya banyak belajar tentang implementasi user interface, mengeksekusi bahasa pemrograman berbasis tes, grafik dan multimedia. Setelah masa pelatihan berakhir, juga digelar ujian sertifikasi kompetensi, dan Alhamdulillah saya berhasil lulus dan dinyatakan kompeten,” ujar Ardi.
Ardi mengaku sangat bersemangat mengikuti program ini, karena selain gratis para peserta juga akan mendapatkan sertifikat yang dapat digunakan sebagai pendamping ijazah. Ia berharap, kedepannya dapat mengikuti skema lainnya sehingga dapat menambah wawasan serta ilmu lainnya.
Sementara itu, Husni Faqih selaku kaprodi Sistem Informasi Universitas BSI kampus Tegal mengatakan, pihaknya selalu siap mendorong mahasiswa untuk aktif dalam setiap program, baik yang digelar oleh kampus maupun diluar kampus, terutama untuk program dari Kominfo.
“Saya mendukung mahasiswa aktif dalam kegiatan seperti ini terutama di bidang komputer, banyak program yang diadakan baik di kampus maupun dari pemerintah, khususnya Kominfo dan mahasiswa harus aktif berpartisipasi dalam program tersebut,” tutup Husni.