Ahad 24 Oct 2021 19:39 WIB

Demokrat Ajak Parpol Pendukung Pemerintah Fokus Bantu Rakyat

Demokrat mengatakan masih fokus untuk membantu rakyat di tengah pandemi.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Bayu Hermawan
Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat kubu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Herzaky Mahendra Putra
Foto: ANTARA/Rivan Awal Lingga
Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat kubu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Herzaky Mahendra Putra

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Bidang Komunikasi Strategis Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan, partainya memiliki prinsip untuk terus membantu masyarakat. Terutama di tengah pandemi Covid-19 yang sangat berdampak ke masyarakat.

"Ini yang menjadi prinsip Demokrat, baik saat ini di bawah kepemimpinan Mas AHY, maupun ketika dulu kader terbaik Partai Demokrat, Bapak SBY memimpin Indonesia," ujar Herzaky saat dihubungi, Ahad (24/10).

Baca Juga

Sejak awal pandemi, Partai Demokrat terus berusaha meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi. Salah satunya dengan melaksakan sejumlah program yang dilakukan oleh pengurus pusat dan daerah.

"Instruksi ketua umum kami jelas kepada seluruh jajaran. Pertama, bantu rakyat dengan gerakan nasional lawan corona termasuk gerakan nasional peduli dan berbagi," ujar Herzaky.

Herzaky mengakui, pandemi Covid-19 memang sudah melandai dalam beberapa waktu terakhir. Namun, data tersebut bukan berarti menunjukkan nasib rakyat langsung ikut membaik, sebab masih ada krisis ekonomi yang harus diselesaikan.

Ia juga mengajak seluruh partai politik koalisi pemerintahan untuk fokus terlebih dahulu membantu rakyat yang terdampak Covid-19. Jangan dulu ada partai-partai yang mengklaim kesuksesan pemerintah.

"Lebih baik para pejabat pemerintahan, maupun elit parpol pendukung pemerintah, fokus pikirkan rakyat. Cari solusi untuk ini," ujar Herzaky.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyampaikan bahwa pandemi Covid-19 ini merupakan ujian bagi partai politik. Terutama dalam membuktikan perannya di tengah-tengah masyarakat.

"Wajah artikulasi dan agregasi politik masyarakat partai politik juga diuji, apakah partai politik sudah berada di kanan kiri masyarakat saat menghadapi situasi seperti ini," ujar Jokowi dalam acara puncak HUT ke-57 Partai Golkar.

"Dituntut untuk meringankan beban masyarakat dan diharapkan juga hadir memberikan solusi atas persoalan persoalan yang dihadapi rakyat kita," sambungnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement