Senin 31 May 2021 05:28 WIB

BPIP Perkuat Akuntabilitas Melalui APII Kinerja

Proses APII-Kinerja sebagai upaya untuk membangun satu sinergitas

Biro Perencanaan dan Keuangan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) melaksanakan rapat koordinasi Strategi Penguatan Akuntabilitas Kinerja BPIP Melalui APII-Kinerja.
Foto: bpip
Biro Perencanaan dan Keuangan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) melaksanakan rapat koordinasi Strategi Penguatan Akuntabilitas Kinerja BPIP Melalui APII-Kinerja.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Biro Perencanaan dan Keuangan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) melaksanakan rapat koordinasi Strategi Penguatan Akuntabilitas Kinerja BPIP Melalui APII-Kinerja. Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan BPIP Tonny Agung Arifianto SE MAB mengatakan kegiatan tersebut dalam rangka proses implementasi proyek perubahan salah satu strateginya adalah transformasi BPIP dalam peningkatan manajemen akuntabilitas kinerja untuk mewujudkan good governance dengan membangun APII-Kinerja.

 “Proses APII-Kinerja sebagai upaya untuk membangun satu sinergitas mulai tahapandari perencanaan kinerja sampai evaluasi dan sekaligus capaian kinerja berbasis digital”, ucapnya saat membuka acara.

Menurutnya ada beberapa komponen yang harus dilalui seperti perencanaan kinerjanya, pengukuran kinerja, menuangkan RKA-KL ke dalam perjanjian kinerja kemudian dilaporkan hasilnya dalam bentuk Laporan Kinerja kemudian dilakukan evaluasi.

“Fitur pengukuran kinerja untuk memantau rencana aksi yang ditetapkan dalam perjanjian kinerja, serta analisis tercapainya kinerja, hambatan dan tindak lanjut dalam pelaksanaan kegiatan mendatang,” ujarnya.

Fitur pelaporan kinerja dilengkapi data dukung serta narasi atas capaian IKU. Pelaporan kinerja semua tingkatan dapat diakses publik (nilai kinerja organisasi). Pelaporan kinerja semua tingkatan dapat diakses publik (nilai sasaran strategis).

Kemudian ia menjelaskan fitur evaluasi kinerja dapat dilihat secara keseluruhan bagaimana proses evaluasi kinerja  dari form monitoring dan evaluasi sampai summary evaluasi yang dapat disampaikan secara langsung kepada seluruh pimpinan dan unit lingkup wilayah kerja untuk digunakan sebagai bahan pelaksanaan kegiatan coaching, konseling,dan supervisi dalam bentuk sk umpan balik.

“Model API-Kinerja dalam rangka membangun check and balance terkait kinerja pemerintah akan dapat diakses publik sehingga setiap kinerja yang dihasilkan bisa dilihat publik apakah outcome nya bisa dimanfaatkan atau tidak”, jelasnya.

Ia menegaskan hal yang paling penting adalah selain manajemen akuntabilitas keuangan juga akuntabilitas kinerja sehingga aplikasi tersebut sangat diperlukan. “Dengan adanya manajemen kinerja ini diharapkan tidak hanya mencapai target tapi meminimalkan resiko yang akan terjadi dalam pencapaian kinerja,” tegasnya.

Dengan capaian kinerja di seluruh unit kerja melalui aplikasi atau sistem tersebut maka diharapkan mampu mempermudah konsep reward and punishment dalam membangun suatu pengelolaan kinerja yang baik. 

“Kinerja di seluruh unit kerja melalui APII-Kinerja akan mempermudah penerapan Konsep reward and punishment dalam membangun suatu pengelolaan kinerja yang baik di lingkungan BPIP,” ucapnya.

Kemudian ia mengatakan proses pengisian sistem kinerja perlu konsisten antara isi dengan program prioritas dan diterjemahkan di dalam kinerja masing-masing individu. “Dalam meningkatkan nilai SAKIP dibutuhkan kerjasama dan semangat semua komponen di instansi sehingga diharapkan BPIP bisa segera mendapatkan nilai A,” harapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement