Sabtu 09 Jan 2021 13:15 WIB

 ICW Soroti Tepat Setahun Tangkap Tangan Komisioner KPU

Kegagalan KPK dalam memproses hukum Harun Masiku berimplikasi pada hal krusial.

Rep: Dian Fath Risalah/ Red: Agus Yulianto
Peneliti ICW, Kurnia Ramadhana
Foto:

Sejak awal, lanjut Kurnia, ICW sudah menaruh curiga ada oknum di internal KPK yang memang tidak menginginkan Harun Masiku segera tertangkap. Gejala itu tampak dari beberapa kejadian. 

Pertama, tatkala penyidik KPK diduga disekap di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian saat ingin mencari keberadaan Harun Masiku, namun, bukannya melindungi, Ketua KPK Firli Bahuri justru mengabaikan begitu saja hal tersebut. 

Kedua, adanya upaya dari pihak tertentu di KPK untuk memulangkan paksa Penyidik yang sedang menangani perkara itu ke instansi asalnya. Ketiga, Kedeputian Penindakan tidak kunjung merombak tim satuan tugas yang menangani pencarian Harun Masiku;

"Maka dari itu, ICW mendesak agar: Dewan Pengawas segera meminta klarifikasi dari Pimpinan KPK atas sengkarut pencarian Harun Masiku," tegas Kurnia. 

 

"Pimpinan KPK segera memanggil, mengevaluasi, bahkan mencopot Deputi Penindakan, Karyoto, karena telah gagal dalam meringkus buronan tersebut, " tambahnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement