Rabu 26 Aug 2020 04:45 WIB

UBSI Tasikmalaya Beri Beasiswa untuk Atlet Taekwondo 

Pemberian beasiswa ini sebagai penghargaan bagi mahasiswa berprestasi.

Muhammad Azhar Gunawan, mahasiswa UBSI,  mendapatkan beasiswa atas prestasinya di bidang olahraga taekwondo.
Foto: Dok UBSI
Muhammad Azhar Gunawan, mahasiswa UBSI, mendapatkan beasiswa atas prestasinya di bidang olahraga taekwondo.

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA  -- Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) Kampus Tasikmalaya memberikan beasiswa kepada mahasiswa yang memiliki prestasi bidang non akademik yaitu Muhammad Azhar Gunawan. Azhar merupakan mahasiswa semester 3 Program Studi (Prodi) Sistem Informasi yang merupakan salah satu atlet taekwondo Tasikmalaya. 

SK Beasiswa diserahkan oleh Staf Wakil Rektor Bidang Non Akademik Unit Prestasi Cep Adiwihardja MKom secara daring melalui Zoom, Jumat (14/8).

"Pemberian beasiswa ini sebagai penghargaan bagi mahasiswa berprestasi yang telah mengharumkan Kampus UBSI. Apresiasi ini diharapkan bisa menambah motivasi mahasiswa kampus Tasikmalaya dalam mengukir prestasi  hingga skala internasional," kata Cep Adiwihardja seperti dikutip dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Senada, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UBSI Suharyanto MKom mengatakan bahwa beasiswa ini merupakan apresiasi Kampus UBSI Tasikmalaya kepada generasi muda berprestasi di bidang non-akademik.

"Selain meningkatkan prestasi bidang olahraga, kami berharap mahasiswa bisa meningkatkan prestasi akademiknya. Sehingga,  nantinya bisa menjadi calon perwakilan UBSI dalam pemilihan mahasiswa berprestasi (Pilmapres) yang diselenggarakan oleh Ristekdikti tiap tahunnya,” ujar Suharyanto.

Kepala Kampus UBSI Tasikmalaya Agung Baitul Hikmah MKom menambahkan, UBSI selalu memberikan apresiasi kepada para mahasiswanya, baik yang berprestasi di bidang akademik maupun-non akademik.  Hal ini untuk memotivasi anak muda untuk lebih semangat berprestasi dan mengembangkan minat dan bakatnya. 

"UBSI sangat menghargai prestasi mahasiswa, makanya kami berikan apresiasi berupa beasiswa. Mudah-mudahan hal ini bisa mendongkrak semangat mahasiswa lainnya yang kuliah Tasikmalaya untuk meraih prestasi juga di bidang dan keahliannya masing-masing," ujarnya. 

Sementara itu, Muhammad Azhar Gunawan atau yang akrab disapa Azhar bersyukur atas beasiswa yang ia terima. 

Pemuda yang bercita-cita menjadi  programmer ini mengucapkan rasa syukur karena telah mendapatkan beasiswa atas prestasinya sebagai atlet taekwondo. 

“Saya berterima kasih kepada Kampus UBSI  Tasikmalaya yang telah memberikan beasiswa kepada saya. Insya Allah menjadi motivasi saya untuk selalu mengukir prestasi di bidang yang saya geluti yaitu taekwondo dan bisa mengharumkan Kampus UBSI Tasikmalaya. Saya bersyukur bisa kuliah  di tempat yang tepat, di mana prestasi saya dihargai dan diapresiasi,"  paparnya.

Azhar layak mendapatkan apresiasi dari kampus karena kiprah, dedikasi dan kegigihannya untuk berprestasi di olahraga taekwondo. Bahkan, selain menjadi atlet Azhar juga aktif sebagai pelatih taekwondo untuk anak TK hingga dewasa. 

Azhar sudah beberapa kali mengikuti kejuaran taekwondo baik skala lokal maupun nasional dan meraih medali emas sampai perunggu. 

Terbaru tahun 2019, Azhar meraih medali perak pada kejuaraan taekwondo Wali Kota Tasikmalaya Cup. Tahun 2020, sebelum wabah Covid 19, Azhar juga mengikuti kejuaraan taekwondo ITN Open IV tingkat Provinsi Jawa Barat dan meraih peringkat ke-5.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement