REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Jenazah korban insiden terbakarnya kapal tanker MT Jag Leela di Pelabuhan Belawan, Sumatra Utara (Sumut) pada Senin (12/5) telah teridentifikasi. Jenazah dan akan diserahkan ke keluarga untuk dimakamkan.
Pantauan Antara di kamar jenazah Rumah Sakit Bhayangkara Medan, hingga Selasa (12/5), malam sebanyak lima dari tujuh jenazah korban kebakaran sudah dibalut kain kafan. Tiga di antaranya juga sudah dimasukkan ke dalam peti.
Adapun identitas ketiga jenazah yang telah dimasukkan ke dalam peti, yakni Muhammad Nur Kasim, Bahtiar Asnawi Siregar, dan Bukhari. Hingga saat ini keluarga korban masih menunggu penyerahan jenazah oleh pihak rumah sakit. Sejumlah mobil ambulans juga telah disiapkan untuk mengantarkan jenazah.
Kebakaran yang terjadi di kapal tanker MT Jag Leela di Pelabuhan Belawan juga menyebabkan 22 orang terluka. Korban yang terluka akibat kebakaran tersebut dibawa ke Rumah Sakit PHC Belawan dan Rumah Sakit TNI AU Belawan untuk menjalani perawatan.
Kapal tanker sepanjang 250 meter milik MT Jag Leela yang digunakan untuk mengangkut minyak terbakar pada Senin (11/5) sekitar pukul 08.30 WIB. Kapal terbakar ketika sedang ditambatkan di galangan kapal milik PT Waruna Nusa Sentana Shipyard di Pelabuhan Belawan.