Kamis 26 Mar 2020 14:07 WIB

Polisi Bagikan 1.000 Paket Sembako dari Presiden Jokowi

Bantuan logistik diutamakan untuk warga miskin di 23 kecamatan Kabupaten Bekasi.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan.
Foto: Antara
Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan.

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- 1.000 paket sembako berupa beras dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk masyarakat miskin di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, didistribusikan oleh Kepolisian Resor Metro (Polrestro) Bekasi. Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan mengatakan, bantuan logistik beras dari Presiden Jokowi itu diterima jajarannya sejak Rabi (25/3) siang, dan langsung didistribusikan kepada masyarakat yang berhak menerimanya.

"Setelah kami terima langsung kami distribusikan ke penerima melalui tiga pilar kami," katanya di Cikarang, Kamis (26/3).

Dalam pendistribusian bantuan logistik itu pihaknya mengutamakan warga miskin yang berada di perkampungan kumuh yang tersebar di 23 kecamatan di wilayah hukumnya. "1.000 paket logistik itu kami distribusikan kepada 1.000 kepala keluarga yang benar-benar membutuhkan. Alhamdulillah semua berjalan lancar dan tepat sasaran," kata Hendra.

Bantuan paket sembako beras seberat lima kilogram itu diberikan demi memberikan kepastian warga tetap terpenuhi hak dasarnya usai imbauan pemerintah dan maklumat Kapolri agar masyarakat berdiam diri di rumah. "Work from home dan berdiam diri di rumah saja untuk mengisolasi diri ini guna memutus rantai penyebaran Covid-19," kata Kapolres.

Saat melakukan pendistribusian bantuan tersebut pihaknya juga sekaligus menyosialisasikan imbauan berdiam diri di rumah jika tidak memiliki kepentingan serta menjaga jarak saat melakukan aktivitas. "Ini demi keselamatan kita semua dan kita harus berkomitmen untuk hal yang satu ini," kata Hendra.

Bantuan logistik 1.000 paket beras dari Presiden untuk masyarakat miskin di Kabupaten Bekasi itu diterima langsung Kapolres Metro Bekasi didampingi Dandim 0509/Kabupaten Bekasi Letkol (Inf) Ferri Sandhi Sitompul di Mapolres Metro Bekasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement