Rabu 04 Dec 2019 05:21 WIB

Seorang Lelaki Tertabrak Kereta di Tasikmalaya

Korban yang tidak diketahui identitasnya itu ditemukan meninggal tertabrak kereta

Rep: Bayu Adji P/ Red: Esthi Maharani
Kereta api Ekonomi Pasundan
Kereta api Ekonomi Pasundan

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Seorang laki-laki tertabrak Kereta Api (KA) Pasundan di Kabupaten Tasikmalaya, tepatnya di kilometer 238+0/1 Lingkar Gentong, Kampung Cingere, Desa Kadipaten, Kecamatan Kadipaten, Selasa (3/12) pada sekitar pukul 12.27 WIB. Korban yang tidak diketahui identitasnya itu ditemukan meninggal saat petugas mengecek ke lokasi kejadian.

Kapolsek Kadipaten, AKP Erustiana mengatakan, kejadian itu pertama kali diketahui oleh petugas keamanan Stasiun Cipeundeuy yang menerima laporan dari masinis KA Pasundan. Berdasarkan laporan yang diterima, kereta tersebut melaju dari arah Bandung menuju Tasikmalaya dan menabrak seorang lelaki.

"Setelah menerima laporan tersebut saksi sekaligus sebagai security stasiun langsung mengecek ke TKP (tempat kejadian perkara) dan laporan ke Polsek Kadipaten," kata dia, Selasa.

Menerima laporan tersebut, polisi langsung datang ke TKP. Di lokasi, ditemukan korban meninggal dunia karena mengalami luka di bagian kepala. Tidak ditemukan identitas pada lelaki tersebut.

Erustiana menambahkan, pihaknya juga melakukan olah TKP, meminta keterangan saksi, dan mengambil serta mendokumentasi barang bukti. Peristiwa itu selanjutnya dilaporkan ke Unit Kecelakaan Lalu Lintas Polres Tasikmalaya Kota.

Sementara itu, korban langsung dilarikan ke RSUD dr Soekardjo untuk dilakukan pemeriksaan. "Jasadnya sudah kita bawa ke RSUD," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement