Selasa 13 Aug 2019 04:31 WIB

Showroom Mobil Terbakar, Delapan Mobil Damkar Dikerahkan

Pemadaman juga melibatkan PLN, PMI, Dishub, Satpol PP, PSKB/Tagana, Polsek, Koramil

Kebakaran, ilustrasi
Kebakaran, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kebakaran terjadi di ruang pamer (showroom) mobil di Jalan KH Hasyim Ashari Nomor 52 RT 002 RW 05, Kelurahan Duri Pulo Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat. Menurut akun @BPBDJakarta, kejadian tersebut terjadi pada Selasa (13/8) dini hari.

Sedikitnya delapan unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkkan untuk memadamkan kebakaran tersebut. Tidak hanya itu, pemadaman juga melibatkan PLN, PMI, AGD, Dishub, Satpol PP, PSKB/Tagana, Polsek, Koramil.

Baca Juga

Tidak berapa lama, kebakaran mampu diatasi dan langsung dilakukan pendinginan. Belum ada laporan terkait dengan dampak dari kebakaran tersebut.

Update #InfoKebakaran Showroom Mobil di Jl. KH. Hasyim Ashari No. 52, RT. 002 RW. 05, Kel. Duri Pulo Kec. Gambir, Jakarta Pusat | Penanganan : 8 Unit Mobil Damkar, PLN, PMI, AGD, Dishub, Satpol PP, PSKB/Tagana, Polsek, Koramil | Situasi : Pemadaman selesai pic.twitter.com/QzlDaPYzir

— BPBD DKI Jakarta (@BPBDJakarta) August 12, 2019

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement